Senin, 16 Juni 2025


Ahmad Fauzie yang telah ditunjuk sebagai Ketua DPD Golkar Jepara akan memimpin Golkar Jepara sampai 2025 mendatang.

Sebagai bagian dari upaya konsulidasi, Golkar Jepara di bawah Ahmad Fauzie, Sabtu (31/10/2020) melakukan pertemuan di Gedung Golkar Jepara. Kegiatan ini memanfaatkan momentum Hari Ulang Tahun Golkar yang ke-56.

Selain syukuran juga dilakukan sebuah konsolidasi dengan menghadirkan seluruh pengurusnya. Acara ini berlangsung dengan lancar meskipun harus dengan penerapan protokol kesehatan.

Dalam kesempatan itu, Ketua DPD Partai Golkar Jepara Akhmad Fauzie mengatakan, dalam usianya yang ke-56 Golkar harus bisa menjadi partai yang benar-benar matang. Selama ini Golkar telah menjalani berbagai ujian dalam kehidupan perpolitikan nasional.

Pengalaman-pengelaman yang ada harus bisa menjadikan Golkar sebagai partai politik yang benar-benar bisa memberikan sumbangsih berharga bagi bangsa dan negara.

“Kalau ibarat manusia, 56 tahun merupakan usia yang matang dengan berbagai ujian hidup yang sudah dijalaninya. Golkar pernah terpuruk setelah selama 32 tahun menjadi yang terkuat di kancah perpolitikan nasional. Pengalaman ini harus menjadi perhatian agar ke depan menjadi lebih baik,” ujar Ahmad Fauzie, Sabtu (31/10/2020).

Ia menegaskan, para kader Golkar juga diharapkan tidak boleh melupakan jasa-jasa para pahlawan dan pelopor partai. Para tokoh-tokoh pelopor harus tetap dihormati dan selalu didegarkan sumbangsih pemikirannya dalam membesarkan kembali Partai Golkar.

"Ke depan, Golkar Jepara sebagai partai politik, akan mendekat kepada generasi mileneal. Meski begitu, kami juga akan tetap mengakomodir saran dan masukan dari para tokoh senior Golkar yang ada di Jepara," terangnya

Selain itu, lanjutnya, Golkar Jepara juga akan diarahkan untuk menjadi partai politik yang benar-benar memahami kepentingan rakyat. Semangat membangun Golkar akan dilakukan dengan mengakomodir semua elemen masyarakat.Di era baru, Golkar juga harus bisa menyesuaikan diri dan segera menjadikan dirinya sebagai partai politik yang sesuai dengan situasi dan kondisi zaman."Sebagai bagian dari semangat membangun Golkar, semua elemen harus diakomodir. Tidak hanya kaum milenial saja. Namun juga para sesepuh yang sudah membesarkan Golkar. Golkar tidak hanya berpikir untuk meraih kekuasaan dalam politik saja. Namun Golkar harus bisa lebih dari itu, yakni Golkar harus bisa berpikir untuk bangsa dan negara,” tambahnya.Sementara itu, Yuli Kusdiyanto, Wakil Sekretaris DPD Golkar Jepara, menyampaikan, selain dilakulakan syukuran dan doa, kegiatan yang digelar di Aula Gedung Golkar Jepara tersebut juga dijadikan sebagai ajang Ta’aruf (Perkenalan) untuk pengurus DPD Golkar Jepara yang baru terpilih.Acara ini dimulai dengan pembacaan tahlil yang dipimpin oleh Kyai Abdul Latief. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari tokoh senior Golkar Jepara, Drs. H. Masun Duri.“Hadir juga dalam acara ini, para anggota DPRD Jepara dari Golkar. Karena masih dalam situasi pandemi covid, kegiatan ini digelar dalam kesederhanaan dan tentu saja dengan protokol kesehatan yang diwajibkan. Alhamdulilah semua berlangsung lancar,” ujar Yuli Kusdiyanto, dalam kesempatan yang sama. Reporter: Budi ErjeEditor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler