Kamis, 20 November 2025


Kapolsek Bae Iptu Ngatmin menjelaskan, jenazah Karman pertama kali ditemukan oleh Nurwanto sekitar pukul 13.00 WIB. Kala itu, Nurwanto tengah memberi makan ayam-ayamnya yang lokasinya tak jauh dari lokasi kejadian.

”Saat memberi makan ayam, ia (Nurwanto) melihat burung bubut terbang ke lokasi penemuan jenazah,” katanya ketika dikonfirmasi via WhatsApp.

Karena curiga, lanjut Ngatmin, Nurwanto lantas membuntuti burung tersebut. Setibanya di lokasi, Nurwanto melihat Karman sudah telentang kaku dengan pakaian kaos pendek putih dan celana pendek kolor warna abu-abu.

”Saat ditemukan, korban sudah membusuk,” terangnya.

Mengetahui ada sesosok jenazah, Nurwanto lantas memanggil beberapa tetangga dan pihak puskesmas serta kepolisian untuk mengevakuasi jenazah tersebut.

”Berdasarkan hasil pemeriksaan oleh Puskesmas Dersalam tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban maupun sekitar tempat penemuannya,” tambahnya.Jenazah lantas dikembalikan ke pihak keluarga. Dikarenakan pihak keluarga telah menerima keadaan dengan lapang dada. Serta tidak menghendaki adanya autopsi untuk penyidikan lebih lanjut.”Korban langsung dibawa pulang dan segera dimakamkan,” tandasnya. Reporter: Anggara JiwandhanaEditor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler