Jumat, 21 November 2025


Lima goweser tercepat di kategori U40 dan 40 Up pun telah dicatat dalam stage kedua ini.

“Di stage pertama dari masing-masing kelas, diambil tiga teratas dan lima poin tertinggi yang nantinya akan memperebutkan posisi lima juara umum dari ke empat stage,” ucap Ketua penyelenggara Latber Mini KOM Muria Series M Firdaus.

Sistem penilaiannya sendiri, posisi pertama akan mendapatkan sepuluh poin, kedua mendapatkan poin delapan, ketiga mendapatkan poin enam, keempat mendapatkan poin empat, dan yang terakhir mendapatkan dua poin.

“Untuk kategori U40, Hadi Purwanto jadi yang pertama, dengan catatan waktu 22.26.27, sementara kategori 40 Up posisi Koes Hendarto dengan catatan waktu 22.29.18,” kata dia.

Untuk stage selanjutnya, para goweser akan kembali dihadapkan dengan trek yang tak kalah sulit dari Desa Ternadi, yakni stage ketiga Cranggang. Dalam stage tersebut, para goweser akan dihadapkan dengan tanjakan dengan jarak kurang lebih sekitar satu kilometer.

“Gradiennya lebih rendah dari Ternadi, sekitar 14 derajat, tapi tanjakannya konsisten, goweser harus siap stamina lebih,” tandasnya.

Daftar Pemenang Latihan Bersama
Mini KOM Muria Series Stage #2

Kategori Under 40







































NoNamaWaktuPoin
1Hadi Purwanto22.26.2710
2Syukron22.35.568
3Rozikan22.58.306
4Fendy (teng2 crit)23.47.664
5Udin Gis23.58.872

Kategori 41 Up



































NoNamaWaktuPoin
1Koes Hendarto22.29.1810
2Antok Wawai23.41.188
3Mukadi24.01.976
4Wawan Darmawan24.46.244
5Joniyanto Joniyanto24.50.322
Klasemen Sementara Latihan BersamaMini KOM Muria SeriesKategori Under 40
NoNamaWaktuPoin
1Hadi Purwanto59.76.1118
2Fendy60.05.1014
3Rozikan60.81.3210
4Syukron61.68.198
5Amir Alfian62.65.786
Kategori 41 Up
NoNamaWaktuPoin
1Koes Hendarto61.68.1420
2Antok Wawai64.62.7412
3Mukadi65.13.1412
4Joniyanto65.60.8010
5Wawan Darmawan66.47.176
Reporter: Anggara JiwandhanaEditor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler