Intelijen Cari Anak-anak Kudus, Dikasih Ini
Anggara Jiwandhana
Rabu, 26 Januari 2022 14:59:32
MURIANEWS, Kudus – Anggota Badan Intelijen Negara Daerah (BINDA) Jawa Tengah mencari anak-anak di Kabupaten
Kudus. Ratusan anak-anak usia 6 sampai 11 tahun berhasil didapatkan.
Mereka dikumpulkan di satu titik, yakni di SDN 1 Wergu Kulon, Rabu (26/1/2022). Anak-anak itu kemudian diberikan vaksinasi Covid-19 jenis Sinovac.
“Kami tegaskan akan terus berkomitmen untuk mendukung pemerintah daerah untuk meningkatkan capaian vaksinasinya dan segera membentuk kekebalan kelompok,” ucap Kepala BINDA Jateng, Brigjen TNI Sondi Siswanto, Rabu (26/1/2022).
Baca juga: Anggota Intelijen Blusukan di Kudus, Ada Apa?Dalam menjalankan vaksinasi, Binda bekerja sama dengan banyak elemen di Kabupaten Kudus, sehingga pelaksanaannya bisa berjalan dengan lancar. Untuk metodenya sendiri, menggunakan metode door to door dan terpusat.
“Konsep door to door atau jemput bola ini masih menjadi strategi Binda Jateng dalam mengejar capaian vaksinasi kami tiap pelaksanaan vaksin, selain itu pendirian sentra vaksinasi juga turut membantu mengangkat jumlah peserta vaksinasi,” imbuhnya.
“Konsep door to door atau jemput bola ini masih menjadi strategi Binda Jateng dalam mengejar capaian vaksinasi kami tiap pelaksanaan vaksin, selain itu pendirian sentra vaksinasi juga turut membantu mengangkat jumlah peserta vaksinasi,” imbuhnya.Sebelum pelaksanaan vaksinasi ini, BINDA kata Sondi, juga telah melaksanakan vaksinasi door to door dengan sasaran lanjut usia di Kudus.Dengan mendekatkan pelayanan vaksinasi hingga tingkat desa bahkan mendatangi rumah warga, pihaknya yakin semakin banyak warga yang tervaksin.“Seluruh upaya vaksinasi dilakukan oleh Binda Jateng agar varian baru covid 19 tidak menyebar di Jawa Tengah, ini bertujuan untuk mendukung kebijakan pemerintah,” pungkasnya. Reporter: Anggara JiwandhanaEditor: Zulkifli Fahmi
[caption id="attachment_267967" align="alignleft" width="1280"]

Seorang anak di Kudus menerima vaksin Covid-19 dari BINDA Jateng, Rabu (MURIANEWS/Anggara Jiwandhana)[/caption]
MURIANEWS, Kudus – Anggota Badan Intelijen Negara Daerah (BINDA) Jawa Tengah mencari anak-anak di Kabupaten
Kudus. Ratusan anak-anak usia 6 sampai 11 tahun berhasil didapatkan.
Mereka dikumpulkan di satu titik, yakni di SDN 1 Wergu Kulon, Rabu (26/1/2022). Anak-anak itu kemudian diberikan vaksinasi Covid-19 jenis Sinovac.
“Kami tegaskan akan terus berkomitmen untuk mendukung pemerintah daerah untuk meningkatkan capaian vaksinasinya dan segera membentuk kekebalan kelompok,” ucap Kepala BINDA Jateng, Brigjen TNI Sondi Siswanto, Rabu (26/1/2022).
Baca juga: Anggota Intelijen Blusukan di Kudus, Ada Apa?
Dalam menjalankan vaksinasi, Binda bekerja sama dengan banyak elemen di Kabupaten Kudus, sehingga pelaksanaannya bisa berjalan dengan lancar. Untuk metodenya sendiri, menggunakan metode door to door dan terpusat.
“Konsep door to door atau jemput bola ini masih menjadi strategi Binda Jateng dalam mengejar capaian vaksinasi kami tiap pelaksanaan vaksin, selain itu pendirian sentra vaksinasi juga turut membantu mengangkat jumlah peserta vaksinasi,” imbuhnya.
Sebelum pelaksanaan vaksinasi ini, BINDA kata Sondi, juga telah melaksanakan vaksinasi door to door dengan sasaran lanjut usia di Kudus.
Dengan mendekatkan pelayanan vaksinasi hingga tingkat desa bahkan mendatangi rumah warga, pihaknya yakin semakin banyak warga yang tervaksin.
“Seluruh upaya vaksinasi dilakukan oleh Binda Jateng agar varian baru covid 19 tidak menyebar di Jawa Tengah, ini bertujuan untuk mendukung kebijakan pemerintah,” pungkasnya.
Reporter: Anggara Jiwandhana
Editor: Zulkifli Fahmi