Jumat, 21 November 2025


MURIANEWS, Kudus – Sebanyak 68 pelajar asal Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB) mendapatkan beasiswa khusus dari Amman Mineral untuk meneruskan pendidikannya ke sekolah binaan Djarum Foundation, SMK Wisudha Karya dan SMK Raden Umar Said (RUS) di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.

Seremoni Serah Terima Peserta Didik Penerima Beasiswa Khusus itupun telah berlangsung di SMK Wisudha Karya Kudus, Rabu (13/7/2022) sore.

Manager Community Development Social Impact PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMMAN) Dimas Pradyaka Purnama mengatakan, ke 68 siswa tersebut sebelumnya telah mengikuti proses seleksi yang diikuti oleh lebih dari 200 siswa dari berbagai pelajar tingkat SMP di Kabupaten Sumbawa Barat.

”Prosenya cukup lama, kami berdiskusi dengan Djarum Foundation untuk program ini terlebih dahulu, kemudian dilakukanlah seleksi  untuk memilih siswa dengan kompetensi terbaik yang akan melanjutkan pendidikannya di SMK Raden Umar Said Kudus dan SMK Wisudha Karya ini,” katanya.

Pada proses awal seleksi, ratusan calon penerima beasiswa harus memilih program kompetensi keahlian yang tersedia di SMK Wisudha Karya dan SMK Raden Umar Said, sesuai dengan minat yang mereka miliki.

Baca: PBNU Buka Pendaftaran Beasiswa ke Maroko, Ini Syarat dan Ketentuannya

Adapun program yang tersedia adalah desain komunikasi visual, animasi, rekayasa perangkat lunak, teknik mesin, teknik automasi, nautika kapal niaga, teknik kapal niaga, dan teknik energi terbarukan.

Setelah itu dilanjutkan dengan tahap interview dan diakhiri uji kompetensi yang dilakukan oleh guru-guru dari Kudus.Dimas menambahkan, program beasiswa ini bertujuan untuk meningkatkan kompentensi pelajar SMK di Kabupaten Sumbawa Barat. Dengan begitu, kebutuhan sumber daya manusia di bidang industri-industri terkait akan tercukupi.”Serta pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Sumbawa Barat,” tandasnya.Baiq Kartika Dewi Cantika, salah satu penerima beasiswa mengatakan bahwa dirinya merasa sangat antusias dan bangga karena mendapatkan kesempatan beasiswa ini.”Saya senang sekali bisa terpilih mendapatkan beasiswa ini, sehingga saya bisa mengembangkan kemampuan yang saya miliki di SMK Wisudha Karya,” papar Kartika. Reporter: Anggara JiwandhanaEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler