Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Kudus – Yayasan Masjid Menara dan Makam Sunan Kudus (YM3SK) mencatat, dari tanggal satu hingga sepuluh Sura atau Muharram kemarin, atau 30 Juli hingga 7 Agustus 2022, sudah ada sebanyak 73.972 orang yang ziarah di Makam Sunan Kudus.

Dari jumlah tersebut, jumlah peziarah yang paling banyak adalah pada tanggal 10 Muharram atau pada Minggu (7/8/2022) kemarin.

”Kemarin yang paling banyak, jumlah peziarahnya bahkan mencapai 13.519 orang,” kata Humas Panitia Buka Luwur Makam Sunan Kudus Muhammad Kharis, Senin (8/8/2022).

Kemudian untuk pengunjung terpadat ke dua dan ketiga yakni pada sembilan dan satu Muharram. Di mana ada sebanyak 10.704 orang pada tanggal sembilan Muharram dan 10.250 orang peziarah pada satu Muharram.

Baca: Puluhan Ribu Nasi Buka Luwur Sunan Kudus Dibagikan, Jam 7 Sudah Habis

Untuk proses penghitungannya sendiri, Kharis mengatakan pihaknya menggunakan aplikasi di CCTV untuk memantau dan menghitung jumlah hariannya. Sementara untuk peziarah hari ini, masih dalam proses penghitungan.

Untuk mengantisipasi penumpukan peziarah di area makam, pihak yayasan telah menyiapkan petugas pengurai dan memberlakukan pintu masuk dan keluar yang berbeda.
Untuk mengantisipasi penumpukan peziarah di area makam, pihak yayasan telah menyiapkan petugas pengurai dan memberlakukan pintu masuk dan keluar yang berbeda.”Kami tetap berupaya memberikan kenyamanan dan keamanan kepada peziarah yang datang,” pungkasnya.Baca: Bubur Asyura, Kuliner Unik yang Hanya Muncul Saat Buka Luwur Sunan KudusMartini, salah satu peziarah asal Tuban Jawa Timur mengaku memang sengaja datang ke Makam Sunan Kudus saat masa perayaan Buka Luwur Sunan Kudus.”Biasanya kain-kain di area makam itu dilepas kalau pas bulan-bulan Muharram ini, nah kebetulan pas memang sengaja ingin berziarah sambil melihat Makam Sunan Kudus yang tidak ada penutupnya,” pungkasnya. Reporter: Anggara JiwandhanaEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler