Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Kudus – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus, Jawa Tengah bakal melakukan rehab lima puskesmas di Kota Kretek. Selain itu, satu puskemas pembantu (pustu) juga akan dibangun di Rahtawu, Kecamatan Dawe.

Dana yang disiapkan untuk rehabilitasi puskesmas dan pembangunan pustu itu sebesar Rp 8,3 miliar.

Adapun rincian alokasi anggarannya yakni Puskesmas Jati mendapat alokasi rehab sebesar Rp 1,9 miliar, Puskesmas Mejobo Rp 1,1 miliar, Puskesmas Rendeng Rp 1,5 miliar, Puskesmas Rejosari Rp 1,3 miliar, dan Puskesmas Sidoreksi mendapatkan alokasi renovasi Rp 2,2 miliar.

Sementara untuk pembangunan Puskesmas Pembantu (Pustu) di Rahtawu, disiapkan anggaran sebesar Rp 325,6 juta.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Kudus dr Andini Aridewi menyampaikan lima puskesmas tersebut memang membutuhkan perbaikan fisik. Terlebih Puskesmas Sidorekso yang mengalami kerusakan cukup parah di bagian atap.

Baca: Puskesmas Sidorekso Rusak Parah, Sengsara Jika Hujan

Sementara pembangunan satu puskesmas pembantu di Rahtawu diharapkan bisa mendekatkan fasilitas kesehatan serta meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat setempat.”Ini adalah upaya kami dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan ke masyarakat,” kata Andini, Jumat (26/8/2022).Dia menambahkan, perbaikan puskesmas-puskesmas tersebut, untuk saat ini prosesnya tengah masuk Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) untuk proses lelang.”Kami harapkan prosesnya tidak ada kendala berarti agar pembangunan bisa dilaksanakan secepat mungkin,” tandasnya. Reporeter: Anggara JiwandhanaEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler