Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Kudus – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus, Jawa Tengah, mendapat alokasi formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dari Pemerintah pusat sebanyak 514 lowongan.

Adapun rinciannya adalah 417 lowongan guru, 88 lowongan tenaga kesehatan, dan sembilan lowongan tenaga teknis.

Sekretaris Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kudus Putut Winarno menyampaikan, lowongan pada tahun ini memang kembali didominasi oleh guru.

”Sama seperti tahun sebelumnya, tahun ini kebanyakan lowongan memang ada di guru, sisanya adalah tenaga kesehatan dan teknik,” ucap Putut, Kamis (6/10/2022).

Baca: Segera Dibuka, Ini Jadwal Seleksi PPPK Formasi Guru 2022

Terkait pelaksanaan, Putut menyampaikan masih akan menunggu instruksi lanjutan dari pemerintah pusat.  ”Secepatnya akan kami sampaikan bila ada informasi lanjutan,” pungkasnya.

Pemerintah Kabupaten Kudus diketahui masih membutuhkan ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menjalankan roda pemerintahan yang optimal. Di tahun 2022 ini , Pemkab Kudus hanya memiliki sebanyak 6.640 ASN.
Pemerintah Kabupaten Kudus diketahui masih membutuhkan ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menjalankan roda pemerintahan yang optimal. Di tahun 2022 ini , Pemkab Kudus hanya memiliki sebanyak 6.640 ASN.Kemudian untuk jumlah ASN yang pensiun di tiap tahunnya adalah sekitar 500 ASN. Jumlah tersebut, tak sebanding dengan perekrutan ASN yang dilakukan Pemkab Kudus baik lewat CPNS maupun PPPK.Baca: 474 Tenaga PPPK Pemkab Kudus Jalani Orientasi PegawaiPada tahun ini saja, hanya ada sebanyak 430 ASN yang diterima Pemkab Kudus. Dengan rincian 367 P3K guru, kemudian 32 PPPK nonguru, dan 31 orang CPNS non guru.Minimnya perekrutan bukan salah dari Pemkab Kudus. Di tiap tahunnya, BKPP sebagai lembaga terkait juga telah mengajukan kebutuhan PNS ke pemerintah pusat, namun memang alokasi yang diberikan belum sesuai harapan. Reporter: Anggara JiwandhanaEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler