Jumat, 21 November 2025


Mereka adalah Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Rukun Abdi Luhur, Rumah Sakit Umum (RSU) Kumala Siwi Kudus, dan Kampus Poltekun Kudus. Ketiga instansi itu berada dalam satu naungan milik keluarga besar H Soetrimo.

Dalam kesempatan ini, mereka menyumbang anggaran senilai Rp 1 miliar. Adapun penyerahannya dilakukan oleh perwakilan keluarga besar Soetrimo yakni Irwansyah kepada takmir Masjid Jami' Baitul Mu'minin Mijen, Selasa (20/12/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Irwansyah menceritakan, sejak masjid tersebut direhab, keluarga besarnya secara berkala mendukung pembangunan. Bantuan dana yang diberikan selama ini diharapkan bisa mempercepat proses pembangunan.

”Masjid ini berada di kampung halaman keluarga saya, terutama ayah. Tanggung jawab moral jika masjid tidak jadi,” ujar Irwansyah.

Pihaknya pun berencana akan kembali memberi bantuan anggaran kembali. Adapun nominalnya dimungkinkan mencapai Rp 3 miliar.
Pihaknya pun berencana akan kembali memberi bantuan anggaran kembali. Adapun nominalnya dimungkinkan mencapai Rp 3 miliar.”Semoga bantuan ini bermanfaat. Pembangunan Masjid bisa selesai tepat waktu, sehingga bisa digunakan warga sekitar untuk sembahyang dengan khidmat,” ungkapnya.Sementara itu Ketua Takmir Masjid Jami' Baitul Mu'minin Agus Suyitno mengucapkan terima kasih atas bantuan tersebut. Menurutnya, bantuan ini sangat bermanfaat bagi pembangunan masjid. Reporter: Anggara JiwandhanaEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler