Rabu, 19 November 2025


Meski begitu, target ini bisa dibilang naik karena saat ini partai padi dan kapas itu menempatkan empat anggotanya di DPRD Kudus.

”Kami pasang target yang realistis saja, enam kursi kami coba raih di Pemilu 2024 mendatang,” kata Ketua DPD PKS Kudus Sayid Yunanta, Rabu (10/5/2023).

PKS sudah mendaftarkan sebanyak 45 bakal calon legislatif (caleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU Kudus) pada Senin (8/5/2023) kemarin.

Baca: Datang ke KPU Kudus Naik Ojol, PKS Daftarkan 45 Bakal Caleg

Dia menambahkan, PKS memang sengaja mendaftarkan diri ke KPU lebih awal meskipun batas waktu pendaftaran masih cukup lama. Hal tersebut dianggapnya sebagai bentuk keseriusan partai padi dan kapas itu.

”Ini sebagai bentuk keseriusan kami, semoga awal ini bisa memotivasi teman-teman partai lain supaya bisa segera mendaftar,” pungkasnya.Masa pendaftaran bakal caleg di KPU Kudus berlangsung dari 1 Mei 2023 hingga 14 Mei 2023.Baca:418 Bakal Caleg Tes Kesehatan di RSUD Kudus, Begini HasilnyaUntuk pendaftaran bacaleg di tanggal 1 hingga 13 Mei 2023 akan dilayani mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB. Sementara pada tanggal 14 Mei, pendaftaran akan dilayani pukul 08.00 WIB hingga 23.59 WIB. Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler