Jumat, 21 November 2025


”Dari awal, yakni sebelum kompetisi, kita harus sadar untuk menerima kelakalan dan kemenangan.  Itu kuncinya agar bisa berkompetisi secara sportif,” ungkapnya.

Lebih lanjut, bermain futsal harus bisa berpikir secara cepat, terutama untuk mengatur ritme permainan dan mengumpan bola. Sebab, jarak lapangan dan tim yang terbatas, tentu harus mampu berpikir taktis.

”Tidak seperti bermain sepak bola yang bisa lebih lama berpikir dalam mengatur strategi, Futsal tidak bisa seperti itu. Dia harus bisa lebih gesit dan cepat. Jangan terlalu lama berpikir, nanti bolanya malah diambil lawan,” terkanya.

Dalam permainan, Harjuna tampil kompak, terutama dalam menggiring bola ke gawang lawan. Meskipun sempat terjatuh, tetapi hal itu tidak mambuatnya menyerah dan terus melanjutkan pertandingan hingga selesai.

Selama permainan, pihaknya sudah berusaha keras untuk terus berlaga degan durasi waktu tidak lebih dari 10 menit.”Yang namanya bermain, ya harus semangat dan kuat. Yang penting, ikuti permainan sampai selesai selagi mampu, terutama dalam hal fisik,” tuturnya.Dia mengaku, dengan adanya Fun Futsal ini bisa menjalin kekompakan terhadap penyelenggara pemilu maupun paslon. Semuanya bermain secara sportif dan berakhir dengan rasa senang.”Momen seperti inilah yan sangat tepat bagi kita untuk berkumpul, tentunya juga mendapatkan manfaat, yakni tubuh bisa lebih sehat,” tutupnya.Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler