Rabu, 19 November 2025


Informasi yang dihimpun MuriaNewsCom, kedua pasangan mesum tersebut ternyata sudah berkeluarga. Sang perempuan (SR) bahkan masih memiliki suami dan dua anak. Ironisnya ia berprofesi sebagai seorang guru Madrasah Ibtida’iyah di salah satu desa di Kecamatan Cluwak.

”Perempuannya itu guru MI. Suaminya juga masih hidup. Tapi perangainya tak mencerminkan kalau dia seorang guru,” kata Jarman, salah satu demonstran di sela-sela aksi.

Sementara, lanjut Jarman, MT juga masih memiliki istri. Ia juga mempunyai satu anak dari buah perkawinannya tersebut. Praktis, status masing-masing tidak ada yang duda ataupun janda.

”Tidak. Tidak ada yang duda ataupun janda. Suami istri mereka masih hidup,” tegasnya.

Baca Juga:
Meski begitu, ia tak tahu pasti, baik istri MT ataupun suami SR, sebelumnya sudah tahu akan perselingkuhan tersebut atau tidak. Hanya, hembusan kabar perselingkuhan tersebut sebelumnya sudah menjadi buah bibir masyarakat. Namun, tak ada bukti.”Sebelumnya memang sempat ramai. Tapi tak ada buktinya. Sekedar omongan,” terangnya.Ia menjelaskan, kecurigaan tersebut bertambah kuat saat warga berkali-kali melihat MT malam-malam datang ke kebun singkong milik perhutani yang digarapnya. Disusul kemudian SR yang juga menuju lokasi sama. Di situlah kemudian, warga mulai memergoki keduanya sedang berbuat tidak senonoh.”Pada saat kepergok, SR hanya diam saja. Tapi pihak MT sempat mengelak bahwa dia sudah melaukan hal tidak senonoh itu. Tetapi, setelah ada bukti-bukti, ternyata MT mengakui apa yang sudah dilakukan. Apalagi, gubuk untuk mesum itu adalah milik MT sendiri,” tandasnya.Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler