Jumat, 21 November 2025


Kasubag Pemerintahan Desa Setda Pati, Indah Pebriana mengatakan, sebenarnya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati telah menyiapkan anggaran pada APBD tahun 2018 ini. Namun pengganggaran itu dipastikan akan berubah, mengingat adanya penambahan jumlah peserta di pilkades serentak tahun ini.

“Untuk di APBD Murni 2018 sebenarnya sudah, tapi itu dianggarkan saat pesertanya masih 55 desa sedangkan sekarang ini sudah bertambah menjadi 61 desa. Karena itu, kami tengah mempersiapkan usulan baru di APBD Perubahan, anggaran bankeu pelaksanaan pilkades serentak sekitar Rp 3 miliar lebih,” ujarnya, Jumat (17/8/2018).

Dia mengaku, untuk berapa realisasi dari jumlah usulan tersebut, pihaknya masih menunggu dalam keputusan pembahasan anggaran.

Perlu diketahui, untuk anggaran yang didapatkan tiap desa nantinya akan berbeda-beda, yakni  sesuai dengan jumlah warganya. Apabila jumlah warganya banyak tentu akan mendapatkan anggaran lebih banyak.
“Untuk kisarannya nantinya setiap desa akan menerima sebesar Rp 15 ribu dikalikan dengan jumlah penduduk di desa yang melaksanakan pilkades. Hasilnya nanti bisa dihitung,” terangnya.Dia menambahkan, selain adanya bantuan keuangan dari pemkab, penganggaran juga diambilkan dari APBDes. Jika memang ada yang belum dimasukkan dalam APBDes murni, bisa dimasukkan ke dalam APBDes Perubahan.“Ketentuannya seperti itu. Jadi, masing-masing desa yang melaksanakan pilkades serentak, bisa mempersiapkan diri,” tutupnya.Editor : Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler