Rabu, 19 November 2025


Dian Saputra, Operator Waduk Gunung Rowo mengatakan, air akan digelontorkan untuk irigasi hanya untuk dua hari, yakni pada pada Jumat (12/7/2019) dan Sabtu (13/7/2019). Setelah itu, air akan didiamkan untuk keamanan bendungan.

"Hanya dua hari (penggelontoran air), setelah itu tinggal batas air untuk keamanan bendungan," ungkapnya, Kamis (11/7/2019).

Dia mengatakan, penggelontoran air tersebut lantaran adanya permintaan dari warga. Hanya saja, tidak semua permintaan bisa terpenuhi.

"Semua sudah dihitung untuk kebutuhan dan sisa air untuk keamanan bendungan. Istilahnya sudah dikordinasikan semuanya," ujarnya.

Dengan adanya dua hari penggelontoran air tersebut, para petani diharapkan juga bisa menggunakan air tersebut secara maksimal. Mengingat, setelah ini tidak ada lagi penggelontoran air.

Sementara itu, Suroso salah satu petani yang ada di Kecamatan Trangkil mengaku sangat menunggu gelontoran air dari waduk tersebut. Apalagi lahan persawahannya adalah tadah hujan dan sedikit mengandalkan air dari waduk."Kalau ada gelontoran, saya malah sangat senang. Karena sudah beberapa pekan, di sawah tidak ada air. Padi juga sudah ada yang mati," katanya.Dengan gelontoran itu, dia juga mengaku akan memaksimalkan penggunaan air untuk irigasi. Reporter: Cholis AnwarEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler