Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Pati - Sisi jembatan kembar yang berada di Desa Langgenharjo, Kecamatan Juwana, Pati ambrol, Selasa (9/3/2021). Jembatan yang merupakan penghubung antar Kecamatan Juwana dengan Kecamatan Tayu itu, ambrol sekitar pukul 11.25 WIB.

Kapolsek Juwana AKP Eko Pujiono mengatakan, longsornya bagian sisi jembatan kembar itu memang sempat membuat pengendara khawatir. Apalagi, arus lalu lintas di jalan tersebut juga ramai.

"Kami sudah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUTR) untuk jembatan yang longsor itu. Semoga segera diperbaiki," katanya.

Karena kondisinya yang cukup parah, pihaknya pun berkoordinasi dengan Polsek Wedarijaksa untuk melakukan rekayasa lalu lintas. Khusus untuk kendaraan berat, diharapkan tidak melintasi jalur tersebut.

"Untuk kendaraan berat, nanti bisa dialihkan melalui pertigaan Guyangan melalui jalur tengah. Tapi untuk kendaraan sedang, tetap bisa melewati jalur Tayu-Juwana ini," imbuhnya.
"Untuk kendaraan berat, nanti bisa dialihkan melalui pertigaan Guyangan melalui jalur tengah. Tapi untuk kendaraan sedang, tetap bisa melewati jalur Tayu-Juwana ini," imbuhnya.Diduga, ambrolnya sisi jembatan kembar itu disebabkan adanya intensitas hujan tinggi yang terjadi semalam. Ditambah dengan struktur jembatan yang sudah lama.“Kalau dilihat dari strukturnya ini sudah zaman peninggalan Belanda. Tentunya ini juga pengaruh usia dan curah hujan yang selama ini tinggi sehingga mengakibatkan longsor di jembatan tersebut,” lanjut Eko. Reporter: Cholis AnwarEditor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler