Jumat, 21 November 2025


MURIANEWS, Pati - Polwan Bripka ARP beserta teman laki-lakinya Aiptu M yang digerebek saat berduaan di salah satu hotel di Semarang oleh Brigadir Muhammad Doni Kalbuadi suami Bripka ARP hingga saat ini masih bekerja seperti biasa di jajaran masing-masing.

"Keduanya masih bekerja seperti biasa. Tapi dalam pengawasan Propam Polres Pati," kata Kasi Propam Polres Pati Iptu Muhlishon, Selasa (30/3/2021).

Baca: Teman Laki-Laki Polwan Pati saat Kepergok Suami di Kamar Hotel Semarang Juga Polisi, Kini Ditangani Propam

Ia menyebutkan, saat ini Bripka ARP bertugas di Sat Binmas Polres Pati. Sedangkan Aipda M bertugas di Polsek Cluwak. Keduanya diakui masih bertugas sembari menunggu keberlanjutan kasus dari Bidpropam Polda Jateng.

"Kami sendiri memasrahkan persoalan itu pada Polda Jateng. Kejadiannya juga di Semarang," ujarnya.

"Apakah nanti masuknya di Pidana atau pelanggaran etik, kami masih menunggu. Baru kalau setelah dari Polda sudah ada inkrah, kami bisa menentukan sanksinya," terang Muhlishon.

Baca: Viral Video Oknum Polwan Pati Kepergok Suami saat Bermesraan di Kamar Hotel Semarang
Baca: Viral Video Oknum Polwan Pati Kepergok Suami saat Bermesraan di Kamar Hotel SemarangSebelumnya, video oknum polwan yang kepergok suaminya di salah satu kamar Hotel di Semarang memang membuat gempar dunia maya.Video berdurasi 2 menit 39 detik yang diketahaui direkam Rabu (24/3/2021) itu menjadi perbincangan hangat warganet. Apalagi kedua pasangan yang bermesraan di hotel Semarang itu adalah oknum Polres Pati.Dalam video tersebut, suami oknum polwan tersebut nampak membuka pintu kamar hotel. Kemudian keluar sepasang laki-laki dan perempuan seraya hendak memberikan keterangan kepada suami.Namun, upaya tersebut tidak digubris oleh suami, mungkin karena sudah sakit hati. Dengan jelas pula, terdengar cletukan, “curhat kok nganti tekan kamar (curhat kok sampai di kamar)”. Reporter: Cholis AnwarEditor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler