Sabtu, 22 November 2025


Dua pucuk pimpinan Polres Grobogan ini terlihat mengambil tempat di deretan paling belakang. Wakapolres duduk diujung kiri diikuti Kapolres di sampingnya dan berikutnya adalah para PNS Polri. Para peserta terlihat sangat serius menjalani mapping psikologi ini. Sebelum dimulai, peserta terlebih dahulu mendapat penjelasan dan panduan dalam mengerjakan mapping psikologi tersebut.  

“Ada tiga unsur penilaian yang diuji, yakni kecerdasan, kepribadian dan sikap kerja. Melalui mapping psikologi ini, bakat dan minat anggota dapat dilihat. Jadi, lewat mapping ini akan bisa diketahui fungsi mana yang cocok dengan kinerja anggota,” kata Kompol Imam Suhadak, selaku Ketua Tim Psikologi Polda Jateng.

Menurut Imam, pelaksanaan mapping psikologi juga sebagai wujud implementasi program Promoter Kapolri. Hasilnya akan jadi salah satu bahan pertimbangan dalam penempatan personel dan bahan rekomendasi untuk keperluan Dikbang (pendidikan dan pengembangan) Polri.Mapping psikologi dilaksanakan secara menyeluruh dijajaran polri dan bersifat periodik atau waktunya ditentukan sesuai kebutuhan. Ke depan, hasil Mapping Psikologi ini akan diaplikasikan secara online sehingga satuan-satuan di bawah Polda dapat mengakses sewaktu-waktu bila dibutuhkan.Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar

Terpopuler