Kamis, 20 November 2025


“Datanya sudah saya lihat. Ruas jalan Tuko sampai Banjarsari akan kita perbaiki tuntas tahun ini. Alokasi dana untuk perbaikan sudah terakomodir,” katanya.

Proses perbaikan dijadwalkan sekitar bulan April atau awal Mei. Sebab, butuh persiapan terlebih dahulu untuk proses lelang proyek perbaikan jalan yang dijadwalkan bertahap mulai awal Maret mendatang.

“Sambil menunggu waktu pelaksanaan, lubang jalan sementara akan kita tutup dulu dengan batu putih. Hal ini supaya kondisi jalan tidak membahayakan dan akses lalu lintas tetap lancar. Kepada masyarakat saya harap bersabar,” jelasnya.

Panjang ruas jalan yang akan diperbaiki sekitar 2 km. Adapun alokasi anggarannya berkisar Rp 4,1 miliar. Perbaikan jalan akan dilakukan dengan konstruksi beton.

Seperti diberitakan, kondisi ruas jalan yang masuk wilayah Desa Tuko itu kondisinya memang mengenaskan. Dimana, kondisi ruas jalan yang sebelumnya sempat dilapisi aspal ini memang mengalami rusak parah. Di ruas jalan ini terdapat banyak kubangan berukuran cukup lebar. Beberapa kubangan bahkan nyaris memakan seluruh ruas jalan.
Di titik kubangan ini, para pengendara motor terpaksa harus jalan bergantian karena ruas jalan yang masih utuh hanya tinggal sedikit dan tidak cukup dilalui kendaraan dari kedua arah. Sedangkan kendaraan roda empat harus berjalan hati-hati ketika menerobos kubangan yang kondisinya cukup dalam.Ruas jalan rusak panjangnya sekitar 1,5 km. Di sebelah barat dan timur ruas jalan rusak ini kondisinya relatif bagus karena sudah dicor beton.“Ruas jalan yang rusak sebenarnya tinggal sedikit saja karena yang sebelah barat dan timur sudah dicor. Tetapi sampai sekarang ruas jalan rusak ini belum juga ditangani. Padahal kondisinya cukup parah,” kata Ariawan, warga setempat.Editor : Akrom Hazami 

Baca Juga

Komentar

Terpopuler