Kamis, 20 November 2025


Dalam even internasional ini, atlet panjat tebing yang berasal dari Klambu, Grobogan tersebut berhasil menyumbangkan dua medali bagi kontingen Indonesia.

Medali yang didapat masing-masing satu emas di nomor speed beregu putri. Kemudian, satu medali perunggu didapat Aries dalam nomor speed perorangan.

”Prestasi yang diraih Aries sangat membanggakan. Saya sempat kaget saat dapat kabar keberhasilan ini,” kata Ketua Umum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Grobogan Riyanto, Jumat (22/9/2017).

Menurut Riyanto, selama ini, Aries memang dinilai punya talenta yang bisa diandalkan. Setidaknya, dalam PON di Jabar tahun 2016 lalu, Aries mampu meraih medali perak untuk kontingen Jawa Tengah. Kemudian, dalam beberapa even nasional, Aries juga sudah seringkali jadi juara.
Riyanto menyatakan, keberhasilan Aries meraih dua medali di even ACC dinilai luar biasa. Alasannya, ACC merupakan ajang kompetisi panjat tebing tertinggi di Asia.”Dalam ACC semua atlet terbaik di Asia ikut ambil bagian. Jadi, persaingannya sangat ketat dan berat,” jelasnya.Riyanto menambahkan, kontingen panjat tebing Indonesia berhasil meraih 3 emas, 1 perak dan 3 perunggu dalam even itu. Sedangkan jumlah atlet yang ikut even ACC ada 21 orang, termasuk Aries Susanti Rahayu. Saat ini, para atlet masih berada di Teheran dan direncanakan tiba di Indonesia, sabtu besok.Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler