Kamis, 20 November 2025


Akibat kejadian ini, ratusan warga tidak bisa melaksanakan aktvitas rutinnya. Seperti sekolah dan bekerja. Sebab, jembatan itu satu-satunya akses yang ada. Sementara Dusun Pamor ini letaknya berada paling ujung utara.

Sekdes Banjardowo Didik saat dikonfirmasi membenarkan terganggunya aktivitas warganya di Dusun Pamor akibat terendamnya jembatan itu. Menurutnya, jembatan terendam akibat meluapnya anakan sungai Lusi setelah turun hujan deras pada Minggu sore hingga malam.

Ia menyatakan, meski air meluap namun tidak sampai menjangkau ke perumahan warga. Pada tengah hari tadi, volume air mulai berkurang dan jembatan sudah terlihat dan bisa dilalui lagi.

“Sejak siang tadi, air sudah berkurang jauh. Ini, aktivitas warga sudah kembali seperti semula,” jelasnya.
“Sejak siang tadi, air sudah berkurang jauh. Ini, aktivitas warga sudah kembali seperti semula,” jelasnya.Sementara itu, Camat Kradenan Karjanto menambahkan, selain curah hujan yang sangat tinggi, posisi jembatan yang rendah juga menjadi faktor lainnya. “Dengan posisi jembatan yang rendah makan cukup mudah tertutup air jika sungai meluap. Ke depan, jembatannya mungkin perlu ditinggikan,” imbuhnya. Reporter: Dani AgusEditor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler