Kamis, 20 November 2025


Kepala Rutan Kelas IIB Purwodadi Solichin mengungkapkan, pembuatan masker dilakukan oleh empat narapidana perempuan.

Sebelumnya, keempat narapidana ini pernah mendapatkan pelatihan menjahit dari Balai Latihan Kerja (BLK) Grobogan.

Selain masker, lanjut Solichin, pihaknya juga membagikan beras sebanyak 150 kilogram. Beras ini merupakan hasil panen tanaman padi yang dikelola penghuni rutan.

Masker dan beras dibagikan kepada sejumlah tukang becak dan pemulung yang lewat di Jalan R Suprapto depan pintu gerbang Rutan Purwodadi. Mereka diminta berhenti dan langsung diberi masker serta beras.
Masker dan beras dibagikan kepada sejumlah tukang becak dan pemulung yang lewat di Jalan R Suprapto depan pintu gerbang Rutan Purwodadi. Mereka diminta berhenti dan langsung diberi masker serta beras.“Kegiatan bakti sosial ini dilakukan dalam rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-56 dilakukan secara serentak di Indonesia. Selain itu, kegiatan ini menunjukan kepedulian narapinda atau penghuni Rutan Purwodadi dalam penanganan Covid-19,” katanya. Reporter: Dani AgusEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler