Jumat, 21 November 2025


Kekagetan itu cukup beralasan karena saat itu cuaca cerah dan tidak ada embusan angin kencang. Selain itu, kondisi pohon itu sebelumnya masih terlihat kokoh.

Pohon yang berada di utara jalan tersebut roboh ke arah selatan atau melintang di tengah jalan raya. Kondisi ini sempat menyebabkan arus lalu lintas dari kedua arah sedikit terganggu.

Untuk beberapa saat, semua kendaraan terpaksa harus lewat jalur bawah (selatan) jalan A Yani. Jalur bawah yang posisinya lebih rendah dari Jalan A Yani ini dulunya merupakan rel kereta api yang ditutup aspal dan difungsikan sebagai jalan alternatif.

Tidak lama kemudian, arus lalu lintas kembali lancar. Ini, setelah petugas BPBD dan kepolisian datang ke lokasi untuk membereskan pohon tumbang tersebut.

Kasi Kedaruratan BPBD Grobogan Masrichan mengatakan, robohnya pohon itu tidak sampai menimpa pengendara maupun rumah warga.“Posisi robohnya pohon itu tadi ke arah jalan raya. Meski demikian, tidak ada pengendara yang tertimpa pohon. Kebetulan, arus lalu lintas saat itu sedang sepi,” katanya. Reporter: Dani AgusEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler