Jumat, 21 November 2025


Dulyakub, Kepala SDN 2 Leteh mengatakan, untuk mempersiapkan siswa-siswinya, pihaknya telah melakukan try out belasan kali, untuk melatih siswanya menghadapi ujian sekolah.

“Dengan adanya latihan tersebut, kami berharap siswa benar-benar sudah siap, dan tidak minder lagi ketika mengikuti ujian. Dengan adanya persiapan yang matang, mental mereka juga sudah siap,” ujarnya.

Dirinya juga menyampaikan, ketika anak-anak akan masuk kelas untuk mengerjakan soal ujian, guru juga selalu memberikan support agar mereka tetap tenang dan rileks untuk mengerjakan soal. Meskipun, pengawasnya adalah dari guru luar sekolah.

Untuk diketahui, secara keseluruhan ada sebanyak 9.606 siswa di Rembang yang mengikuti ujian sekolah tahun 2017 tingkat SD dan MI, baik negeri maupun swasta.Sementara itu, sekolah yang menggelar ujian sebanyak 413 sekolah. Adapaun rinciannya, yakni SD negeri sebanyak 364 sekolah, SD swasta ada 7 sekolah, MI negeri ada 2 sekolah dan MI swasta ada 40 sekolah.Editor : Kholistiono 

Baca Juga

Komentar

Terpopuler