Jumat, 21 November 2025


Kasat Lantas Polres Kudus AKP Eko Rubiyanto mengatakan, dari pemeriksaan polisi, jumlah korban luka ada tiga orang. Seluruhnya saat ini menjalani rawat inap di RS Aisiyah Kudus.

Korban antara lain, Darini (62), warga Desa Wonosari Lor, Patebon, Kendal. Korban merupakan penumpang mobil Kijang, dengan lukanya pelipis kiri robek, dan pinggang kiri nyeri. Selanjutnya, Ruhmaeni (44) warga warga Desa Wonosari Lor, Patebon, Kendal. Lukanya di bibir atas robek dan pinggang bagian kiri nyeri.

Korban terakhir adalah Suparman (49), sopir Kijang yang merupakan warga Desa Purworejo, Kaliori, Rembang. Suparman mengalami luka dada sakit, dagu robek, dan pinggang kiri nyeri.

Dari pemeriksaan polisi, kata Eko, kronologinya adalah, Avanza yang dikemudikan Moh Cholid (46) warga Patebon Kendal melintas dari timur ke barat.

“Avanza tiba-tiba oleng ke kanan. Kemudian bertabrakan dengan mobil Kijang yang melintas dari barat ke timur,” kata Eko kepada MuriaNewsCom, di Kudus.

Pihaknya mengimbau pengguna kendaraan untuk lebih berhati-hati. Jika lelah, lebih baik istirahat. Daripada dilanjutkan, tapi berisiko.
Editor : Akrom Hazami
Editor : Akrom Hazami Baca juga :Kecelakaan Ngeri, Kijang Vs Avanza Adu Banteng di Jalur Pantura Kudus Kronologi Avanza vs Kijang Tabrakan Adu Banteng di Jalur Pantura Ngembalrejo KudusTabrakan Adu Banteng, Ternyata Mobil Kijang Rombongan Pengiring Pengantin 

Baca Juga

Komentar

Terpopuler