Bina Muda Kandaskan Bintaraya di Bupati Cup 2016
Faisol Hadi
Sabtu, 8 Oktober 2016 19:22:26
Dalam pertandingan yang berlangsung di Porvit Tanjung, kehebatan Bina Muda sudah terlihat di laga awal. Di set pertama Bina Muda unggul dengan mudah, dengan skor 25 - 11.
Pada set kedua, pertandingan semakin seru. Bina Muda benar-benar memperlihatkan superioritasnya. Skornya pun terpaut jauh, yakni 25 – 14.
Klub asuhan Alm Suryani itu semakin kuat di set ketiga. Bina Muda kembali menang dengan skor akhir 25 - 16. Dalam memenangkan pertandingan, Bina Muda memang harus selalu menyerang. Mereka rela melakoni reli panjang selama pertandingan.
Sedangkan untuk pertandingan lain tidak diadakan. Hal itu terkendala dengan cuaca yang tidak mendukung. Hujan yang mengguyur Kudus sejak Sabtu pagi membuat panitia terpaksa menghentikan laga sore tadi."Soalnya hujan tidak kunjung reda, jadi pertandingan terpaksa diundur,” kata panitia pertandingan Arif Hidayat saat dihubungi MuriaNewsCom.Rencananya, klub yang akan bertanding Sabtu bakal dimainkan besok. Sehingga, tiap lapangan akan ada dua pertandingan. Pertama adalah klub yang hari ini dijadwalkan dan kedua adalah tim yang bertanding besok. "Mudah-mudahan saja tidak hujan,” pungkasnya.
Editor : Akrom Hazami
Murianews, Kudus - Pertandingan Voli Bupati Cup 2016 berlangsung memanas, Sabtu (8/10/2016). Kali ini di even yang didukung Sukun Spirit of Sport, memainkan laga klub putri. Laga mempertemukan Bina Muda melawan Bintaraya. Hasilnya, pertandingan tersebut dimenangkan Bina Muda dengan skor 3 – 0.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Porvit Tanjung, kehebatan Bina Muda sudah terlihat di laga awal. Di set pertama Bina Muda unggul dengan mudah, dengan skor 25 - 11.
Pada set kedua, pertandingan semakin seru. Bina Muda benar-benar memperlihatkan superioritasnya. Skornya pun terpaut jauh, yakni 25 – 14.
Klub asuhan Alm Suryani itu semakin kuat di set ketiga. Bina Muda kembali menang dengan skor akhir 25 - 16. Dalam memenangkan pertandingan, Bina Muda memang harus selalu menyerang. Mereka rela melakoni reli panjang selama pertandingan.
Sedangkan untuk pertandingan lain tidak diadakan. Hal itu terkendala dengan cuaca yang tidak mendukung. Hujan yang mengguyur Kudus sejak Sabtu pagi membuat panitia terpaksa menghentikan laga sore tadi.
"Soalnya hujan tidak kunjung reda, jadi pertandingan terpaksa diundur,” kata panitia pertandingan Arif Hidayat saat dihubungi MuriaNewsCom.
Rencananya, klub yang akan bertanding Sabtu bakal dimainkan besok. Sehingga, tiap lapangan akan ada dua pertandingan. Pertama adalah klub yang hari ini dijadwalkan dan kedua adalah tim yang bertanding besok. "Mudah-mudahan saja tidak hujan,” pungkasnya.
Editor : Akrom Hazami