Rabu, 19 November 2025


Dewa, warga Undaan mengatakan kalau beberapa ruas persawahan sudah tergenang air. Tidak hanya di Wonosoco, namun juga persawahan yang berada di sepanjang jalan menuju rintisan desa wisata itu sudah mirip dengan lautan."Tadi baru sawahnya saja yang sudah terendam air.  Sedangkan untuk jalannya masih bisa dilalui meskipun bebebepa titik sudah terendam, " katanya kepada MuriaNewsCom.

Menurutnya, banjir yang datang dimungkinkan dari derasnya hujan sejak siang hingga malam tadi yang tak kunjung reda. Sehingga air amat banyak dan sungai menjadi meluap karena banyaknya air.
Dia tidak bisa memastikan kapan banjir tersebut datang. Sebab sepengetahuannya, pagi tadi air sudah penuh, sehingga dimungkinkan malam tadi air sudah mulai memasuki persawahan.Sejumlah warga membuat talut dari karung yang diisi pasir. Kemudian ditaruh di sekitar jembatan setempat.  "Mudah-mudahan banjir segera surut, sehingga masyarakat bisa kembali beraktivitas seperti biasanya," harapnya.Editor : Akrom Hazami

Baca Juga

Komentar