Jumat, 21 November 2025


Kapolsek Kalinyamatan, Iptu Yusron mengatakan, peristiwa itu terjadi Kamis (17/11/2022) sekitar pukul 08.00 WIB.

Dari hasil pemeriksaan saksi, saat itu korban berangkat berbelanja ke pasar dengan temannya. Tiba-tiba, kepada temannya, korban mengeluhkan rasa sakit di dada.

Baca: Pj Bupati Jepara Minta Masyarakat Waspadai Musim Penghujan

Korban sempat beristirahat di depan sebuah toko dan meminta temannya untuk membelanjakan kebutuhannya. Saat kembali, temannya itu mendapati korban sudah ambruk.

’’Setelah itu coba dicek pemilik kios dan pengunjung pasar. Ternyata korban sudah meninggal dunia,’’ jelas Yusron.

Peristiwa itu kemudian dilaporkan ke pihak terkait. Mendapati informasi itu, petugas Polsek Kalinyamatan langsung datang ke lokasi bersama dokter dari Puskesmas Kalinyamatan. Setelah dicek, tidak ada tanda-tanda bekas penganiayaan pada tubuh Kartinah.

Dari keterangan dokter, korban meninggal karena serangan jantung. Sedangkan dari keterangan pihak keluarga, korban memang memiliki riwayat penyakit jantung, asma, hipertensi dan diabetes.’’Korban langsung dibawa pulang keluarga untuk dimakamkan,’’ pungkas Iptu Yusron. Reporter: Faqih Mansur HidayatEditor: Zulkifli FahmiEvakuasi warga meninggal dunia di Pasar Kalinyamatan Jepara. (Murianews/Istimewa) 

Baca Juga

Komentar

Terpopuler