Pemasangan Baliho Haryanto-Saiful Arifin di Kudus dan Rembang Disebut Tak Wajar
Lismanto
Selasa, 16 Agustus 2016 19:45:03
"Selalu ada yang menarik dari setiap pilkada di Kabupaten Pati. Pemasangan baliho di luar kabupaten itu jelas tidak wajar dan tidak tepat sasaran. Mestinya dipasang di pelosok desa yang masih masuk Pati itu lebih baik. Kalau di luar daerah, kan tidak nyambung," kata Hakim saat dihubungi MuriaNewsCom, Selasa (16/8/2016).
Sebelumnya, Sekretaris DPD Partai Hanura Jawa Tengah yang juga Ketua Fraksi Partai Hanura DPRD Pati, Sunarwi, mengaku tidak tahu siapa yang memasang baliho pasangan Haryanto-Saiful Arifin hingga wilayah Kudus dan Rembang.
Bahkan, tokoh Partai Hanura yang sudah secara terbuka mengusung pasangan Haryanto-Saiful Arifin ini mengaku bingung dengan kondisi tersebut. "Malah bingung saya. Kok bisa dipasang di luar kabupaten," ungkap Sunarwi.
Karena itu, dia menyebut, kemungkinan itu dilakukan relawan yang saking senangnya mendukung pasangan Haryanto-saiful Arifin. "Itu mungkin saking senangnya dengan Pak Haryanto-saiful Arifin, ya bisa saja. Mereka ingin menyosialisasikan di tempat-tempat yang agak jauh, dalam arti, kalau ada orang Pati yang pulang bisa membaca," paparnya.
Sebagai pengusung, Sunarwi justru mengucapkan terima kasih kepada relawan bila memang yang memasang baliho tersebut adalah relawan. Asal, hal itu dilakukan untuk tujuan positif dan tidak menyalahi aturan.
Kendati begitu, dia memastikan tidak tahu siapa yang memasang baliho tersebut. "Anggap saja orang iseng. Palingan itu ingin membuat wacana-wacana atau ingin mengetahui respons masyarakat terkait dengan pasangan Haryanto dan Saiful Arifin," tuturnya.
Ditanya soal kemungkinan simpatisan Sunarwi yang memasang baliho, pihaknya menepis. Dia memang menginstruksikan simpatisan Sunarwi dan kader partai Hanura untuk mengusung Haryanto-Arifin, tetapi dia tidak merasa melakukan pemasangan baliho sampai luar kabupaten.
Editor : Kholistiono



