Rabu, 19 November 2025


Program yang dilaksanakan bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Jepara itu diharapkan dapat menjaring pelatih-pelatih baru. Disamping itu, juga dapat meningkatkan kualitas pelatih yang telah ada.

Suko Hartono Kabid Perencanaan dan Program Latihan Pengcab Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Jepara mengatakan, agenda ini diharapkan membawa dampak positif bagi perkembangan olahraga sepak bola rotan ini. Menurutnya, pelatih-pelatih yang dihasilkan dalam acara tersebut diharapkan dapat menularkan ilmunya.

"Dengan ini pelatih yang dihasilkan dapat menggali potensi atlet-atlet sepaktakraw (Jepara) di masa depan," ujarnya, Selasa (10/10/2017). Ia menyatakan,agenda tersebut telah rampung diadakan sejak Sabtu-Senin (7-9/10/2017).  Total peserta yang mengikuti acara ini adalah 45 guru sekolah dasar. Adapun, setiap kecamatan mengirimkan tiga orang wakil. Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler