– Hati-hati, nama Kasi Intel dan Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Grobogan dicatut untuk menghantui para pejabat di Kabupaten Grobogan, beberapa pekan terakhir.
Tak hanya menyasar pejabat di lingkup Pemkab Grobogan saja. Mereka juga menghantui para kepala desa di Kabupaten Grobogan. Tujuannya untuk melakukan aksi penipuan.
”Beberapa minggu terakhir, para pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Grobogan dihubungi nomor 081286440877 via WA. Ia mengaku sebagai Frengky Kasintel Kejaksaan Negeri Grobogan, dan meminta sejumlah uang,” kata Frengki Wibowo, Kasi Intel Kejari Grobogan, Sabtu (9/7/2022).
Selain beraksi dengan nomor yang disebutkan tadi, sindikat penipu itu juga pakai nomor, 082117937757. Penipu itu mengarahkan calon korbannya untuk menghubungi nomor 082120442544 yang disebutnya sebagai Kejari Grobogan.
”Mengaku sebagai Kasintel, kemudian meminta menghubungi Kejari di nomor tersebut untuk membicarakan hal penting,” imbuh Frengki.
Frengki memastikan nomor-nomor tersebut bukan miliknya dan Kepala Kejari Grobogan. Dia pun meminta kepada masyarakat untuk waspada akan ulah oknum-oknum tersebut.”Kami himbau, para kepala desa untuk selalu berhati-hati dan waspada terhadap nomor-nomor WA tersebut maupun nomor-nomor asing lainnya,” kata dia.Dikatakan dia, apabila terdapat pihak-pihak yang mengatasnamakan dari Kejari, maka diminta mengklarifikasi ke nomor resmi WA Kejari di nomor 082133719069.”Silakan bisa mengklarifikasi ke nomor hotline tersebut,” tutupnya. Reporter: Saiful AnwarEditor: Zulkifli Fahmi
[caption id="attachment_267854" align="alignleft" width="1024"]

Kejaksaan Negeri Grobogan. (Murianews/Saiful Anwar)[/caption]
MURIANEWS, Grobogan – Hati-hati, nama Kasi Intel dan Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Grobogan dicatut untuk menghantui para pejabat di Kabupaten Grobogan, beberapa pekan terakhir.
Tak hanya menyasar pejabat di lingkup Pemkab Grobogan saja. Mereka juga menghantui para kepala desa di Kabupaten Grobogan. Tujuannya untuk melakukan aksi penipuan.
”Beberapa minggu terakhir, para pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Grobogan dihubungi nomor 081286440877 via WA. Ia mengaku sebagai Frengky Kasintel Kejaksaan Negeri Grobogan, dan meminta sejumlah uang,” kata Frengki Wibowo, Kasi Intel Kejari Grobogan, Sabtu (9/7/2022).
Baca: Awas! Ada Kepala Kejaksaan Negeri Grobogan Palsu
Selain beraksi dengan nomor yang disebutkan tadi, sindikat penipu itu juga pakai nomor, 082117937757. Penipu itu mengarahkan calon korbannya untuk menghubungi nomor 082120442544 yang disebutnya sebagai Kejari Grobogan.
”Mengaku sebagai Kasintel, kemudian meminta menghubungi Kejari di nomor tersebut untuk membicarakan hal penting,” imbuh Frengki.
Frengki memastikan nomor-nomor tersebut bukan miliknya dan Kepala Kejari Grobogan. Dia pun meminta kepada masyarakat untuk waspada akan ulah oknum-oknum tersebut.
”Kami himbau, para kepala desa untuk selalu berhati-hati dan waspada terhadap nomor-nomor WA tersebut maupun nomor-nomor asing lainnya,” kata dia.
Dikatakan dia, apabila terdapat pihak-pihak yang mengatasnamakan dari Kejari, maka diminta mengklarifikasi ke nomor resmi WA Kejari di nomor 082133719069.
”Silakan bisa mengklarifikasi ke nomor hotline tersebut,” tutupnya.
Reporter: Saiful Anwar
Editor: Zulkifli Fahmi