Jumat, 21 November 2025


MURIANEWS, Grobogan – Bocah 11 tahun, Muhammad Aldi Saputra asal RT 02 RW 04, Dusun Jabung, Desa Sumurgede, Kecamatan Godong, Grobogan, Jawa Tengah, dilaporkan tenggelam di Sungai Teleng, dekat rumahnya, Sabtu (22/10/2022).

Berdasarkan keterangan BPBD Grobogan, korban awalnya meninggalkan rumah untuk bermain pada pukul 08.00 WIB. Kemudian, sekira pukul 09.00, korban melepas celananya untuk buang air besar di sekitar Sungai Teleng, tak jauh dari rumahnya.

Sekitar pukul 13.00 WIB, orang tua korban mencari keberadaan anak tersebut. Si bocah itu pun diduga tenggelam di Sungai Teleng.

Baca: Gugur Karena Kecelakaan, Guru MTsN di Grobogan Ini Ternyata Habis Antar Istri Upacara HSN

Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Grobogan yang menerima laporan tersebut pada Sabtu sore tadi pun langsung menuju ke lokasi untuk melakukan pencarian.

”Korban sampai pukul 19.00 WIB belum ditemukan. Update laporan akan dilaporkan kembali,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Grobogan Endang Sulistyoningsih.Disebutkan, bocah malang itu memiliki riwayat epilepsi. Karena itu, diduga korban tenggelam di sungai saat BAB.”Korban pernah menderita penyakit epilepsi,” imbuhnya. Reporter: Saiful AnwarEditor: Zulkifli Fahmi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler