Lewat program itu, jalan sepanjang 400 meter di Desa Dorolegi, Kecamatan Godong, Grobogan, Jawa Tengah dibeton. Peresmian jalan tersebut dilakukan Rabu (14/12/2022) dengan pemotongan pita.
Pemotongan pita dilakukan Wabup Grobogan Bambang Pujiyanto didampingi Dandim 0717/Grobogan Letkol Arh Muda Setyawan, serta anggota Komisi B DPRD Grobogan Lusiana Indah Artanti.
Selain betonisasi pada jalan sepanjang 400 meter, program TMMD itu juga membangun sebuah pos kampling, merehabilitasi musala, serta jambanisasi sebanyak 10 unit.
Bambang Pujiyanto mengatakan program TMMD semakin mempercepat pembangunan di Grobogan. Itu tentunya membantu percepatan perekonomian di desa. Progam yang dicanangkan juga tak hanya pembangunan fisik, tapi juga nonfisik.
’’Pembangunan ini memiliki semangat untuk mengembangkan gotong royong masyarakat, serta guyub rukun. Hasilnya seperti yang bisa kita lihat, jalan cor beton sepanjang 400 meter,’’ ungkapnya.
Wabup memaparkan, Desa Dorolegi memiliki Dana Desa sebesar Rp 896 juta, kemudian Alokasi Dana Desa (ADD) sebesar Rp 260 juta. Totalnya yakni Rp 1,5 miliar.Menurut Wabup, perlu komitmen bersama untuk memanfaatkan dana tersebut sesuai dengan kebutuhan masyarakat.Pada akhir seremonial peresmian jalan TMMD tersebut, turut dibagikan bantuan sosial kemasyarakatan bagi pelajar dan warga kurang mampu setempat. Bantuan yang diberikan berupa perlengkapan sekolah hingga sembako. Reporter: Saiful AnwarEditor: Zulkifli Fahmi
Murianews, Grobogan – Upaya peningkatan laju perekonomian di Kabupaten Grobogan terus dilakukan. Salah satunya melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Karya Bakti Mandiri.
Lewat program itu, jalan sepanjang 400 meter di Desa Dorolegi, Kecamatan Godong, Grobogan, Jawa Tengah dibeton. Peresmian jalan tersebut dilakukan Rabu (14/12/2022) dengan pemotongan pita.
Pemotongan pita dilakukan Wabup Grobogan Bambang Pujiyanto didampingi Dandim 0717/Grobogan Letkol Arh Muda Setyawan, serta anggota Komisi B DPRD Grobogan Lusiana Indah Artanti.
Baca: Dikira Tidur, Pria di Grobogan Ini Ditemukan Kakaknya Sudah Tak Bernyawa
Selain betonisasi pada jalan sepanjang 400 meter, program TMMD itu juga membangun sebuah pos kampling, merehabilitasi musala, serta jambanisasi sebanyak 10 unit.
Bambang Pujiyanto mengatakan program TMMD semakin mempercepat pembangunan di Grobogan. Itu tentunya membantu percepatan perekonomian di desa. Progam yang dicanangkan juga tak hanya pembangunan fisik, tapi juga nonfisik.
’’Pembangunan ini memiliki semangat untuk mengembangkan gotong royong masyarakat, serta guyub rukun. Hasilnya seperti yang bisa kita lihat, jalan cor beton sepanjang 400 meter,’’ ungkapnya.
Baca: Peringati Hari Disabilitas, Dinsos Grobogan Berikan Puluhan Alat Bantu
Wabup memaparkan, Desa Dorolegi memiliki Dana Desa sebesar Rp 896 juta, kemudian Alokasi Dana Desa (ADD) sebesar Rp 260 juta. Totalnya yakni Rp 1,5 miliar.
Menurut Wabup, perlu komitmen bersama untuk memanfaatkan dana tersebut sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Pada akhir seremonial peresmian jalan TMMD tersebut, turut dibagikan bantuan sosial kemasyarakatan bagi pelajar dan warga kurang mampu setempat. Bantuan yang diberikan berupa perlengkapan sekolah hingga sembako.
Reporter: Saiful Anwar
Editor: Zulkifli Fahmi