Mau Hindari Macet di Pantura Pati, Ini Jalur Alternatifnya
Umar Hanafi
Selasa, 22 Maret 2022 14:56:47
MURIANEWS, Pati – Pekerjaan perbaikan jalan di
Jalur Pantura Pati-Rembang membuat arus lalu lintas di sana sedikit tersendat, bahkan sampai macet. Jalur alternatif pun disiapkan.
Kadishub Kabupaten Pati Teguh Widyatmoko mengatakan untuk menghindari terjadinya kemacetan di jalur Pantura Pati, kendaraan pribadi diminta menggunakan jalur alternatif Juwana-Batangan.
“(Kemarin) kendaraan pribadi diarahkan ke jalur alternatif untuk mengurangi kemacetan. Jalur alternatif Juwana-Jakenan, lalu Jekenan-Jeken dan Jaken-Batangan. Saat ini beberapa kendaraan pribadi dialihkan tapi tidak semua seperti kemarin,” ujar dia, Selasa (22/3/2022).
Baca juga: Macet di Jalan Pantura Pati-Rembang Mulai TeruraiDiketahui, pada Senin (21/3/2022) kemarin, kemacetan parah terjadi di
Jalur Pantura Pati. Antrean kendaraan sudah terlihat sejak dari Desa Gadingrejo, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati hingga Desa Dresi Kulon, Kecamatan Kaliori, Kabupaten Rembang.
Butuh waktu dua kali lipat lebih untuk melewati jalan ini dengan menggunakan sepeda motor. Sementara untuk kendaraan roda empat, lebih dari itu. Bahkan beberapa kendaraan tak berhasil menembus kemacetan dan memilih putar balik.
Kemacetan ini dikarenakan adanya perbaikan jalan di Jalur Pantura Pati, tepatnya di Desa Lengkong, Kecematan Batangan.
Kemacetan ini dikarenakan adanya perbaikan jalan di Jalur Pantura Pati, tepatnya di Desa Lengkong, Kecematan Batangan.
Baca juga: Jalan Pantura di Pati Macet ParahSatlantas Polres Pati bersama Dishub Pati pun melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengurangi kemacetan. Mereka menggunakan sistem buka tutup jalan lantaran jalur yang bisa digunakan hanya satu.Saat ini, kemacetan di
Jalur Pantura Pati sudah terurai. Buka tutup jalan tidak digunakan. Kedua jalur sudah digunakan.“Kemarin (21/3/2022) kami gunakan sistem buka tutup. Karena bahu jalan rusak parah. Selanjutnya kita perbaiki dan hari ini tidak buka tutup tapi 2 arah bisa berjalan," tutur Kaur Bin Ops Satlantas Polres Pati, Ipda Muslimin. Reporter: Umar HanafiEditor: Zulkifli Fahmi
[caption id="attachment_279470" align="alignleft" width="1280"]

Petugas Satlantas Pati mencoba mengurai kemacetan, Senin (21/3/2022) kemarin. (MURIANEWS/Istimewa)[/caption]
MURIANEWS, Pati – Pekerjaan perbaikan jalan di
Jalur Pantura Pati-Rembang membuat arus lalu lintas di sana sedikit tersendat, bahkan sampai macet. Jalur alternatif pun disiapkan.
Kadishub Kabupaten Pati Teguh Widyatmoko mengatakan untuk menghindari terjadinya kemacetan di jalur Pantura Pati, kendaraan pribadi diminta menggunakan jalur alternatif Juwana-Batangan.
“(Kemarin) kendaraan pribadi diarahkan ke jalur alternatif untuk mengurangi kemacetan. Jalur alternatif Juwana-Jakenan, lalu Jekenan-Jeken dan Jaken-Batangan. Saat ini beberapa kendaraan pribadi dialihkan tapi tidak semua seperti kemarin,” ujar dia, Selasa (22/3/2022).
Baca juga: Macet di Jalan Pantura Pati-Rembang Mulai Terurai
Diketahui, pada Senin (21/3/2022) kemarin, kemacetan parah terjadi di
Jalur Pantura Pati. Antrean kendaraan sudah terlihat sejak dari Desa Gadingrejo, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati hingga Desa Dresi Kulon, Kecamatan Kaliori, Kabupaten Rembang.
Butuh waktu dua kali lipat lebih untuk melewati jalan ini dengan menggunakan sepeda motor. Sementara untuk kendaraan roda empat, lebih dari itu. Bahkan beberapa kendaraan tak berhasil menembus kemacetan dan memilih putar balik.
Kemacetan ini dikarenakan adanya perbaikan jalan di Jalur Pantura Pati, tepatnya di Desa Lengkong, Kecematan Batangan.
Baca juga: Jalan Pantura di Pati Macet Parah
Satlantas Polres Pati bersama Dishub Pati pun melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengurangi kemacetan. Mereka menggunakan sistem buka tutup jalan lantaran jalur yang bisa digunakan hanya satu.
Saat ini, kemacetan di
Jalur Pantura Pati sudah terurai. Buka tutup jalan tidak digunakan. Kedua jalur sudah digunakan.
“Kemarin (21/3/2022) kami gunakan sistem buka tutup. Karena bahu jalan rusak parah. Selanjutnya kita perbaiki dan hari ini tidak buka tutup tapi 2 arah bisa berjalan," tutur Kaur Bin Ops Satlantas Polres Pati, Ipda Muslimin.
Reporter: Umar Hanafi
Editor: Zulkifli Fahmi