Lapangan SDN Dukuhseti 2 yang Lahannya Dicaplok Desa Ternyata Tempat Pembibitan Atlet Sepak Takraw Pati
Umar Hanafi
Selasa, 17 Mei 2022 16:48:19
MURIANEWS, Pati – Sebagian lahan SDN Dukuhseti 2
Pati dicaplok pemerintah desa (Pemdes) setempat. Oleh Pemdes setempat menggunakan lahan itu untuk kebutuhan parkir.
Ternyata, SDN Dukuhseti 2 Pati bukan sekolah kaleng-kaleng. Sekolah itu punya segudang prestasi, terutama, prestasi pada cabang olahraga sepak takraw.
Bahkan SD yang terletak di Desa Dukuhseti, Kecamatan Dukuhseti,
Pati itu ditunjukkan KONI Pati sebagai pusat pengembangan bibit atlet sepak takraw di kabupaten berjuluk Bumi Mina Tani.
Baca: Sebagian Lahan SD Dukuhseti 2 Pati Dicaplok DesaItu diungkapkan Kepala SDN Dukuhseti 02 Pati, Supriyadi saat ditemui MURIANEWS, Selasa (17/5/2022). Ia mengatakan sengketa lahan itu membuat kegiatan pengembangan olahraga di sana sedikit terganggu.
Dua dari tiga lapangan sepak takraw di SD tersebut terkena imbas kasus sengketa lahan. Sebagaian lapangan terkena pelebaran tempat parkir Balai Desa Dukuhseti.
Baca: Lahan Bersengketa, KBM di SDN Dukuhseti 2 Pati Dihentikan SementaraPihak Pemerintah Desa sudah memulai pembangunan dengan membuat pondasi pada Maret 2022 lalu. Akibatnya dua lapangan itu tidak dapat difungsikan.
Saat ini, pembangunan dihentikan sementara lantaran adanya protes dari pihak komite dan wali murid.
“Kegiatan ekstrakurikuler terganggu. Karena dua lapangan sepak takraw terkena imbas (kasus ini). Padahal sepak takraw menjadi andalan. Terlebih SDN Dukuhseti 2 ditunjuk Koni sebagai tempat pengembangan sepak takraw,” ujar Supriyadi.
Baca: Ini Kronologi Lahan SDN Dukuhseti 2 Pati Dicaplok Pihak DesaSelain dua lapangan sepak takraw, area loncat jauh juga ikut dimakan proyek parkir. Begitu juga lahan parkir SDN Dukuhseti 2, terkena imbas dari proyek ini.
Berdasarkan catatan SDN Dukuhseti 2, banyak prestasi olahraga sepak takraw yang diraih dari lapangan sekolah itu. Sejak 2016 hingga 2020 mereka menjadi langganan juara di tingkat kabupaten maupun provinsi.
Baca: [Foto] Lahan SDN Dukuhseti 2 Pati Dicaplok DesaBerikut sederet prestasi siswa-siswi dan anak didik SDN Dukuhseti 2 di cabang olahraga sepak takraw:
2016Juara 1 Porkab PA 2016,
Juara 1 Bupati Cup Kelas Remaja 2016,
Juara 1 Bupati Cup Kelas Junior 2016.
2017Juara 1 Bupati Cup KU 13 2017,Juara 1 Bupati Cup KU 17 2017,Juara 1 Pospesda 2017,Juara 1 Popda SMP 2017,Juara 1 Popda SMA 2017,Runner-up Pati Open KU dan Umum 2017
2018Juara 1 Pospesda 2018,Juara 1 Popda SD 2018,Juara 1 Popda SMA 2018,Juara 1Bupati Cup KU 13 dan 17 2018,Runner-up Kejurprov KU 19 Beregu 2018,Posisi ketiga Kejurprov KU Double 2018 dan Kejurprov KU 13 2018,
2019Juara 1 Popda SD, SMP, SMA 2019,Juara 1 Porsema 2019,Runner-up Popda SD beregu 2019Posisi ketiga SD Double 2019Juara 1 Pati Open KU 13 2019,Juara 1, Runner-up, dan Posisi ketiga Pati Open KU 19 2019
2020Juara 1 Popda SD, SMP, SMA 2020. Reporter: Umar HanafiEditor: Zulkifli Fahmi
[caption id="attachment_290162" align="alignleft" width="1280"]

Komite SDN Dukuhseti 02 Yong Sumarsono menunjukkan prestasi siswa-siswi dan binaan pihaknya dalam olahraga sepak takraw. (MURIANEWS/Umar Hanafi)[/caption]
MURIANEWS, Pati – Sebagian lahan SDN Dukuhseti 2
Pati dicaplok pemerintah desa (Pemdes) setempat. Oleh Pemdes setempat menggunakan lahan itu untuk kebutuhan parkir.
Ternyata, SDN Dukuhseti 2 Pati bukan sekolah kaleng-kaleng. Sekolah itu punya segudang prestasi, terutama, prestasi pada cabang olahraga sepak takraw.
Bahkan SD yang terletak di Desa Dukuhseti, Kecamatan Dukuhseti,
Pati itu ditunjukkan KONI Pati sebagai pusat pengembangan bibit atlet sepak takraw di kabupaten berjuluk Bumi Mina Tani.
Baca: Sebagian Lahan SD Dukuhseti 2 Pati Dicaplok Desa
Itu diungkapkan Kepala SDN Dukuhseti 02 Pati, Supriyadi saat ditemui MURIANEWS, Selasa (17/5/2022). Ia mengatakan sengketa lahan itu membuat kegiatan pengembangan olahraga di sana sedikit terganggu.
Dua dari tiga lapangan sepak takraw di SD tersebut terkena imbas kasus sengketa lahan. Sebagaian lapangan terkena pelebaran tempat parkir Balai Desa Dukuhseti.
Baca: Lahan Bersengketa, KBM di SDN Dukuhseti 2 Pati Dihentikan Sementara
Pihak Pemerintah Desa sudah memulai pembangunan dengan membuat pondasi pada Maret 2022 lalu. Akibatnya dua lapangan itu tidak dapat difungsikan.
Saat ini, pembangunan dihentikan sementara lantaran adanya protes dari pihak komite dan wali murid.
“Kegiatan ekstrakurikuler terganggu. Karena dua lapangan sepak takraw terkena imbas (kasus ini). Padahal sepak takraw menjadi andalan. Terlebih SDN Dukuhseti 2 ditunjuk Koni sebagai tempat pengembangan sepak takraw,” ujar Supriyadi.
Baca: Ini Kronologi Lahan SDN Dukuhseti 2 Pati Dicaplok Pihak Desa
Selain dua lapangan sepak takraw, area loncat jauh juga ikut dimakan proyek parkir. Begitu juga lahan parkir SDN Dukuhseti 2, terkena imbas dari proyek ini.
Berdasarkan catatan SDN Dukuhseti 2, banyak prestasi olahraga sepak takraw yang diraih dari lapangan sekolah itu. Sejak 2016 hingga 2020 mereka menjadi langganan juara di tingkat kabupaten maupun provinsi.
Baca: [Foto] Lahan SDN Dukuhseti 2 Pati Dicaplok Desa
Berikut sederet prestasi siswa-siswi dan anak didik SDN Dukuhseti 2 di cabang olahraga sepak takraw:
2016
Juara 1 Porkab PA 2016,
Juara 1 Bupati Cup Kelas Remaja 2016,
Juara 1 Bupati Cup Kelas Junior 2016.
2017
Juara 1 Bupati Cup KU 13 2017,
Juara 1 Bupati Cup KU 17 2017,
Juara 1 Pospesda 2017,
Juara 1 Popda SMP 2017,
Juara 1 Popda SMA 2017,
Runner-up Pati Open KU dan Umum 2017
2018
Juara 1 Pospesda 2018,
Juara 1 Popda SD 2018,
Juara 1 Popda SMA 2018,
Juara 1Bupati Cup KU 13 dan 17 2018,
Runner-up Kejurprov KU 19 Beregu 2018,
Posisi ketiga Kejurprov KU Double 2018 dan Kejurprov KU 13 2018,
2019
Juara 1 Popda SD, SMP, SMA 2019,
Juara 1 Porsema 2019,
Runner-up Popda SD beregu 2019
Posisi ketiga SD Double 2019
Juara 1 Pati Open KU 13 2019,
Juara 1, Runner-up, dan Posisi ketiga Pati Open KU 19 2019
2020
Juara 1 Popda SD, SMP, SMA 2020.
Reporter: Umar Hanafi
Editor: Zulkifli Fahmi