Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Pati – Meluapnya Waduk Selomoro atau dikenal Waduk Gembong, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati diduga menjadi penyebab banjir yang melanda kawasan Pati Kota.

Itu diungkapkan Komandan SAR Pati, David Setiawan, Kamis (14/7/2022) saat ditemui di Kelurahan Kalidoro, Kecamatan Pati Kota, Kabupaten Pati.

”Karena ada limpahan air dari Waduk Gembong tadi malam,” ujar David.

Baca: Korban Banjir Bandang di Pati Dievakuasi

Itu juga dibenarkan Operator Waduk Seloromo, Susanto. Ia mengatakan pada Rabu malam, air di Waduk itu sudah naik sekitar 40 cm. Ini membuat air mengalir deras ke sungai-sungai di bawahnya.

”Pembuangan bagian utara tadi malam 40 cm. Secara otomatis masuk ke kali-kali di bawahnya sampai ke Pati. Alirannya lumayan deras. Saat ini aliran sudah mulai stabil,” kata dia dihubungi secara terpisah.

Baca: Banjir Rendam Sejumlah Titik di Pati

Selain itu, banjir bandang ini juga disebabkan intensitas hujan yang tinggi di Pegunungan Muria. Berdasarkan penuturan warga Gunungwungkal yang berada di lereng Gunung Muria, Astuti hujan sudah terjadi sekitar pukul 19.00 WIB hingga Kamis dini hari.”Sebelum Isya sudah hujan sampai Kamis dini hari. Ini tenda ngantenan tetangga saya sampai rusak,” kata Astuti.Diketahui, banjir menggenang beberapa kecamatan di Kabupaten Pati. Seperti Kecamatan Pati Kota, Wedarijaksa, Trangkil, Margoyoso hingga Kecamatan Tayu. Air datang mulai pukul 03.00 WIB dan mulai surut sekitar pukul 08.00 WIB.Saat ini beberapa titik, terutama di Kecamatan Pati Kota masih tergenang banjir. Meskipun sudah menurun dibandingkan tadi pagi.Titik banjir terdalam di Pati Kota yakni di Kalidoro dan Desa Sidokerto dengan ketinggian sekitar 100 cm hingga 130 cm. Reporter: Umar HanafiEditor: Zulkifli Fahmi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler