Mereka mendirikan dapur umum di halaman kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Pati. Dapur umum ini untuk menyuplai makanan para korban banjir maupun sukarelawan.
Ketua NU Peduli Pati, Ahmad Qosim mengatakan, dapur didirikan sejak Minggu (1/1/2023). Ini dilakukan setelah pihaknya mendengar kabar banjir di beberapa wilayah Kabupaten Pati.
’’Kemarin kami sudah mendistribusikan satu kali makan, kemudian hari ini ditargetkan seribu bungkus nasi untuk dua kali makan. Saat ini (fokus kami, red) di Kecamatan Gabus. Kecamatan lain baru koordinasi,’’ ujar dia saat ditemui di Kantor PCNU Pati, Senin (2/1/2023).
Ia menuturkan, jika beberapa hari ke depan banjir masih menggenang, pihaknya akan membentuk dapur umum di lingkup Musyawah Wakil Cabang (MWC) NU atau tingkat kecamatan.
’’Apabila ada permintaan di ranting, kami berusaha juga mencukupi dan juga bila banjir meluas kami akan berkoordinasi dengan semua MWC,’’ tutur dia.Ia pun mempersilakan bagi masyarakat yang ingin berdonasi ke dapur umum NU. Pihaknya bakal mendistribusikan ke para korban banjir.’’Jadi kami tidak membatasi. Semua kalangan dan juga dari semua lapisan masyarakat apabila mau menyumbang silakan,’’ pungkas dia.https://youtu.be/apeQ_aAY068Reporter: Umar HanafiEditor: Zulkifli Fahmi
Murianews, Pati – Banjir yang menerjang puluhan desa di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, membuat beberapa intansi bergerak untuk membantu para korban. Salah satunya Nahdlatul Ulama (NU) Peduli Pati.
Mereka mendirikan dapur umum di halaman kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Pati. Dapur umum ini untuk menyuplai makanan para korban banjir maupun sukarelawan.
Ketua NU Peduli Pati, Ahmad Qosim mengatakan, dapur didirikan sejak Minggu (1/1/2023). Ini dilakukan setelah pihaknya mendengar kabar banjir di beberapa wilayah Kabupaten Pati.
’’Kemarin kami sudah mendistribusikan satu kali makan, kemudian hari ini ditargetkan seribu bungkus nasi untuk dua kali makan. Saat ini (fokus kami, red) di Kecamatan Gabus. Kecamatan lain baru koordinasi,’’ ujar dia saat ditemui di Kantor PCNU Pati, Senin (2/1/2023).
Baca: Banjir di Mintobasuki Pati, Anak Sekolah Dijemput Pakai Mobil Patroli
Ia menuturkan, jika beberapa hari ke depan banjir masih menggenang, pihaknya akan membentuk dapur umum di lingkup Musyawah Wakil Cabang (MWC) NU atau tingkat kecamatan.
’’Apabila ada permintaan di ranting, kami berusaha juga mencukupi dan juga bila banjir meluas kami akan berkoordinasi dengan semua MWC,’’ tutur dia.
Ia pun mempersilakan bagi masyarakat yang ingin berdonasi ke dapur umum NU. Pihaknya bakal mendistribusikan ke para korban banjir.
’’Jadi kami tidak membatasi. Semua kalangan dan juga dari semua lapisan masyarakat apabila mau menyumbang silakan,’’ pungkas dia.
https://youtu.be/apeQ_aAY068
Reporter: Umar Hanafi
Editor: Zulkifli Fahmi