Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Kudus - PT Pura unit Paper Mill di Jalan pantura Kudus-Pati, Desa Terban, Kecamatan Jekulo, Kabupaten Kudus terbakar, Rabu (13/4/2022) siang. Kebakaran sempat membuat karyawan panik dan berhamburan keluar.

Apalagi sempat terdengar suara ledakan dari salah satu tarfo di pabrik tersebutl, akibat korsleting di bagian panel induk stop preparation.

Humas Pura Group, Noor Faiz mengatakan saat ini pihaknya masih menghitung jumlah kerugian. Oleh sebab itu pihaknya belum dapat menjelaskan nilai dampak material akibat kebakaran tersebut.

"Masih kami hitung jumlah kerugiannya. Tetapi yang jelas tidak mengganggu proses produksi," katanya, Rabu (13/4/2022).

Baca: PT Pura Terban Kudus Terbakar, Terdengar Suara Ledakan

Sementara itu, Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kudus, Ahmad Munaji mengatakan, kerugiannya berupa satu unit trafo. Sedangkan nilai kerugian materi pihaknya belum dapat memberikan keterangan.
Sementara itu, Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kudus, Ahmad Munaji mengatakan, kerugiannya berupa satu unit trafo. Sedangkan nilai kerugian materi pihaknya belum dapat memberikan keterangan."Kalau kerugian materinya yang tahu dari pihak PT Pura-nya. Kalau kami hanya melihat luarnya saja seperti trafonya," ujarnya.Baca: Kebakaran PT Pura Kudus, 20 Menit Api PadamDia melanjutkan, tidak ada korban jiwa saat terjadinya kebakaran. Pihaknya saat ini masih melakukan proses pendinginan. Reporter: Vega Ma'arijil UlaEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler