Pimpinan Ranting Muhammadiyah Desa Loram, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus menggelar Pasar Murah Ramadan, Minggu (17/4/2022). Ratusan paket sembako dengan harga murah diserbu warga.
Abdillah Noor Fajrin, Panitia acara Pasar Murah Ramadan mengatakan ada 300 ratus paket sembako yang dijual dengan harga murah. Paket sembako itu terdiri dari minyak goreng 850 ml, 2 Kilogram beras, 1 Kilogram telur, dan 1 Kilogram gula.
"Total harga paket tersebut Rp 45 ribu. Lebih murah jika dibandingkan dengan harga seharusnya Rp 65 ribu," katanya, Minggu (17/4/2022).
Abdillah mengatakan, pihaknya menggandeng beberapa sponsor untuk menyukseskan acara tersebut. Selain itu pihaknya dari panitia iuran untuk menyubsidi paket sembako tersebut. Sehingga harganya menjadi lebih murah.
"Tujuan kami menyelenggarakan acara ini karena kami prihatin dengan mahalnya harga pokok. Kami ingin masyarakat dapat menikmati sembako dengan harga murah," terangnya.
Tak berlangsung lama, acara yang dibuka pukul 08.00 WIB di halaman Masjd Al-Huda, Desa Loram Kulon, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus itu langsung diserbu warga. Pada pukul 09.00 WIB paket sembako tersebut sudah habis."Selain paket sembako kami juga jual alat kebersihan, kue lebaran, dan pakaian. Tapi paling habis duluan sembakonya dan kue lebaran. Kalau pakaiannya beberapa masih tersisa," ujarnya.Dia berharap acara seperti ini dapat berjalan kontinyu. Sehingga warga dapat terbantu."Semoga tahun depan bisa ada lagi dan paket sembako yang dibagikan bisa lebih banyak lagi," harapnya. Reporter: Vega Ma'arijil UlaEditor: Budi Erje
[caption id="attachment_285261" align="alignleft" width="1280"]

Warga mendatangi Pasar Murah Ramadan yang digelar di halaman Masjd Al-Huda, Desa Loram Kulon, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus, Minggu (17/4/2022). (MURIANEWS/Vega Ma'arijil Ula)[/caption]
MURIANEWS, Kudus - Pimpinan Ranting Muhammadiyah Desa Loram, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus menggelar Pasar Murah Ramadan, Minggu (17/4/2022). Ratusan paket sembako dengan harga murah diserbu warga.
Abdillah Noor Fajrin, Panitia acara Pasar Murah Ramadan mengatakan ada 300 ratus paket sembako yang dijual dengan harga murah. Paket sembako itu terdiri dari minyak goreng 850 ml, 2 Kilogram beras, 1 Kilogram telur, dan 1 Kilogram gula.
"Total harga paket tersebut Rp 45 ribu. Lebih murah jika dibandingkan dengan harga seharusnya Rp 65 ribu," katanya, Minggu (17/4/2022).
BACA JUGA: Bazar Minyak Goreng Murah dari PBNU di Kudus Diserbu Emak-Emak
Abdillah mengatakan, pihaknya menggandeng beberapa sponsor untuk menyukseskan acara tersebut. Selain itu pihaknya dari panitia iuran untuk menyubsidi paket sembako tersebut. Sehingga harganya menjadi lebih murah.
"Tujuan kami menyelenggarakan acara ini karena kami prihatin dengan mahalnya harga pokok. Kami ingin masyarakat dapat menikmati sembako dengan harga murah," terangnya.
Tak berlangsung lama, acara yang dibuka pukul 08.00 WIB di halaman Masjd Al-Huda, Desa Loram Kulon, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus itu langsung diserbu warga. Pada pukul 09.00 WIB paket sembako tersebut sudah habis.
"Selain paket sembako kami juga jual alat kebersihan, kue lebaran, dan pakaian. Tapi paling habis duluan sembakonya dan kue lebaran. Kalau pakaiannya beberapa masih tersisa," ujarnya.
Dia berharap acara seperti ini dapat berjalan kontinyu. Sehingga warga dapat terbantu.
"Semoga tahun depan bisa ada lagi dan paket sembako yang dibagikan bisa lebih banyak lagi," harapnya.
Reporter: Vega Ma'arijil Ula
Editor: Budi Erje