– Masjid Agung Kudus, Jawa Tengah menggelar salat Iduladha, Minggu (10/7/2022) pagi. Usai salat, khatib dalam khotbah, yakni KH Noor Badi mengajak para jemaah untuk meneladani tiga sifat Nabi Ibrahim.
Noor Badi menjelaskan, sifat pertama yang patut menjadi teladan adalah nabi ibrahim yang selalu menaati perintah Allah di atas kepentingan lain. Ketaatan itu nampak ketika Ibrahim diminta untuk menyembelih anaknya, Ismail.
”Perintah menyembelih anaknya itu merupakan ujian yang luar biasa. Tetapi karena hal itu merupakan perintah Allah, maka Nabi Ibrahim rela. Karena sebagai orang beriman itu harus mampu menghadapi ujian," katanya, Minggu (10/7/2022).
Sifat terpuji kedua, lanjut Noor Badi, adalah kepasrahan Nabi Ibrahim tentang rizeki. Hal ini ditunjukkan Nabi Ibrahim menempatkan putranya di lembah yang gersang dan tandus.
Selanjutnya, nabi Ibrahim adalah pribadi yang dermawan. Sekali pun Nabi Ibrahim tidak banyak mempunyai kekayaan, tetapi Ibrahim selalu memberikan makanan kepada orang yang ada disekelilingnya.
”Beliau memiliki sifat dermawan. Beliau juga sering berjalan satu hingga dua mil. Tujuannya untuk mencari orang yang belum makan,” imbuhnya. Reporter: Vega Ma`arijil UlaEditor: Cholis Anwar
[caption id="attachment_300870" align="alignleft" width="880"]

Warga bersalaman satu sama lain seusai mengikuti salat Iduladha di Masjid Agung Kudus (Murianews/Vega Ma`arijil Ula)[/caption]
MURIANEWS, Kudus – Masjid Agung Kudus, Jawa Tengah menggelar salat Iduladha, Minggu (10/7/2022) pagi. Usai salat, khatib dalam khotbah, yakni KH Noor Badi mengajak para jemaah untuk meneladani tiga sifat Nabi Ibrahim.
Noor Badi menjelaskan, sifat pertama yang patut menjadi teladan adalah nabi ibrahim yang selalu menaati perintah Allah di atas kepentingan lain. Ketaatan itu nampak ketika Ibrahim diminta untuk menyembelih anaknya, Ismail.
”Perintah menyembelih anaknya itu merupakan ujian yang luar biasa. Tetapi karena hal itu merupakan perintah Allah, maka Nabi Ibrahim rela. Karena sebagai orang beriman itu harus mampu menghadapi ujian," katanya, Minggu (10/7/2022).
Baca: Kotbah Iduladha: Enam Keteladanan Keluarga Nabi Ibrahim
Sifat terpuji kedua, lanjut Noor Badi, adalah kepasrahan Nabi Ibrahim tentang rizeki. Hal ini ditunjukkan Nabi Ibrahim menempatkan putranya di lembah yang gersang dan tandus.
Selanjutnya, nabi Ibrahim adalah pribadi yang dermawan. Sekali pun Nabi Ibrahim tidak banyak mempunyai kekayaan, tetapi Ibrahim selalu memberikan makanan kepada orang yang ada disekelilingnya.
Baca: Libur Iduladha, KAI Daop 4 Semarang Tambah Empat Kereta
”Beliau memiliki sifat dermawan. Beliau juga sering berjalan satu hingga dua mil. Tujuannya untuk mencari orang yang belum makan,” imbuhnya.
Reporter: Vega Ma`arijil Ula
Editor: Cholis Anwar