Kamis, 21 September 2023

Khitan Bersama Sukun, Peserta Diberi Bingkisan dan Uang Hajatan

Vega Ma'arijil Ula
Sabtu, 8 Oktober 2022 13:43:33
Anak-anak mengikuti khitan bersama PT Sukun Wartono Indonesia di Masjid Taqwa Kudus, Sabtu (8/10/2022). (Murianews/Vega Ma'arijil Ula)
[caption id="attachment_323197" align="alignleft" width="1280"] Anak-anak mengikuti khitan bersama PT Sukun Wartono Indonesia di Masjid Taqwa Kudus, Sabtu (8/10/2022). (Murianews/Vega Ma'arijil Ula)[/caption]

MURIANEWS, Kudus – Ratusan anak mengikuti khitan bersama PT Sukun Wartono Indonesia, Sabtu (8/10/2022). Jumlah peserta tahun ini lebih banyak dan panitia menyediakan hadiah hingga uang selamatan atau hajatan.

Khitan bersama PT Sukun Wartono Indonesia itu digelar di Masjid Taqwa,  Desa Gondosari, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Ada 200 anak yang mengikuti khitan ini.

Pendaftaran khitan bersama itu telah dilaksanakan pada 18 Agustus 2022 hingga 20 September 2022 lalu.

Ketua Takmir Masjid Taqwa sekaligus Ketua Panitia Khitan, Mohammad Irfan Burhanuddin, menjelaskan jumlah peserta tahun ini lebih banyak karena diikuti 200 anak-anak berusia 7-12 tahun. Sedangkan di tahun 2019 silam hanya diikuti 130 peserta khitan.

”Kalau 2020 dan 2021 ditiadakan (khitan bersama, red). Karena saat itu masih pandemi Covid-19 masih merebak," katanya, Sabtu (8/10/2022).

Baca: Ratusan Anak Ikuti Khitan yang Digelar Sukun

Khitan bersama itu gratis atau tidak dipungut biaya. Menariknya, pihak panitia justru memberikan bingkisan bagi peserta khitan berupa sarung, peci, baju koko, dan uang saku.

”Ada uang hajatan yang diberikan ke pihak orang tua. Ada juga uang saku untuk anak," sambungnya.

Lebih lanjut, menurutnya tujuan acara khitan tersebut untuk memberikan pelayanan ke masyarakat. Selain itu juga membantu masyarakat yang kurang mampu.

”Sekaligus sebagai syiarkan sunah rasul. Hal ini juga sebagai bentuk kepedulian PT Sukun Wartono Indonesia kepada masyarakat. Harapannya anak-anak menjadi pribadi yang saleh," imbuhnya.

https://youtu.be/9Hi696hJJNo

Reporter: Vega Ma'arijil Ula
Editor: Ali Muntoha

Komentar