17 Dokter Layani Ratusan Peserta Khitan Bersama Sukun
Vega Ma'arijil Ula
Sabtu, 8 Oktober 2022 14:22:33
MURIANEWS, Kudus – Sebanyak 17 dokter disiapkan untuk menyukseskan acara khitan bersama PT Sukun Wartono Indonesia. Fasilitas 15 bilik khitan juga bergantian menampung peserta khitan.
Khitan bersama PT Sukun Wartono Indonesia itu digelar Sabtu (8/10/2022) di Masjid Taqwa Desa Gondosari, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
Proses khitan dilaksanakan di dalam Masjid Taqwa. Di situ terdapat ruang yang digunakan untuk penyuntikan sebelum peserta dikhitan dan juga tersedia 15 bilik yang digunakan untuk mengkhitan peserta.
Sebanyak 17 dokter ikut menangani 200 peserta khitan. Mereka terdiri dari dua dokter anestesi dan 15 dokter khitan.
”Dua dokter bertugas melakukan penyuntikan sebelum peserta dikhitan. Sedangkan 15 dokter bertugas di bilik khitan," kata Ketua Takmir Masjid Taqwa sekaligus Ketua Panitia Khitan, Mohammad Irfan Burhanuddin, Sabtu (8/10/2022).
Baca: Ratusan Anak Ikuti Khitan yang Digelar SukunIa mengatakan, tahun ini pelaksanaan khitan bersama PT Sukun Wartono Indonesia diikuti peserta yang jumlahnya lebih banyak dibandingkan tahun 2019 silam. Pihaknya mengaku melakukan persiapan sejak sebulan sebelumnya.
”Saya menginfokan ke beberapa sekolah di Kudus, tidak sampai sebulan sudah penuh pesertanya. Ada juga peserta yang berasal dari luar kota seperti Kabupaten Sleman," imbuhnya.
”Saya menginfokan ke beberapa sekolah di Kudus, tidak sampai sebulan sudah penuh pesertanya. Ada juga peserta yang berasal dari luar kota seperti Kabupaten Sleman," imbuhnya.Sementara itu, salah seorang peserta khitan, Zuhdi Adiba Putra mengaku tertarik ikut lantaran ingin segera dikhitan. Ia pun mengaku tidak merasakan rasa sakit saat disunat.”Saya sudah berani dan memang ingin disunat," imbuh siswa kelas IV SD 1 Bakalan Krapyak itu.
Baca: Khitan Bersama Sukun, Peserta Diberi Bingkisan dan Uang HajatanSementara itu, ayah Zuhdi Adiba Putra bernama Siswanto mengaku mendapatkan informasi khitan bersama dari saudaranya. Setelah mendapatkan informasi khitan, dia langsung mendaftarkan putranya.”Pendaftaran gratis dan saya berterima kasih kepada PT Sukun Wartono Indonesia yang telah memberikan fasilitas khitan bersama," imbuhnya. Reporter: Vega Ma'arijil UlaEditor: Ali Muntoha
[caption id="attachment_323203" align="alignleft" width="1280"]

Proses khitan massal yang digelar PT Sukun Wartono Indonesia di Masjid Taqwa Kudus. (Murianews/Vega Ma'arijil Ula)[/caption]
MURIANEWS, Kudus – Sebanyak 17 dokter disiapkan untuk menyukseskan acara khitan bersama PT Sukun Wartono Indonesia. Fasilitas 15 bilik khitan juga bergantian menampung peserta khitan.
Khitan bersama PT Sukun Wartono Indonesia itu digelar Sabtu (8/10/2022) di Masjid Taqwa Desa Gondosari, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
Proses khitan dilaksanakan di dalam Masjid Taqwa. Di situ terdapat ruang yang digunakan untuk penyuntikan sebelum peserta dikhitan dan juga tersedia 15 bilik yang digunakan untuk mengkhitan peserta.
Sebanyak 17 dokter ikut menangani 200 peserta khitan. Mereka terdiri dari dua dokter anestesi dan 15 dokter khitan.
”Dua dokter bertugas melakukan penyuntikan sebelum peserta dikhitan. Sedangkan 15 dokter bertugas di bilik khitan," kata Ketua Takmir Masjid Taqwa sekaligus Ketua Panitia Khitan, Mohammad Irfan Burhanuddin, Sabtu (8/10/2022).
Baca: Ratusan Anak Ikuti Khitan yang Digelar Sukun
Ia mengatakan, tahun ini pelaksanaan khitan bersama PT Sukun Wartono Indonesia diikuti peserta yang jumlahnya lebih banyak dibandingkan tahun 2019 silam. Pihaknya mengaku melakukan persiapan sejak sebulan sebelumnya.
”Saya menginfokan ke beberapa sekolah di Kudus, tidak sampai sebulan sudah penuh pesertanya. Ada juga peserta yang berasal dari luar kota seperti Kabupaten Sleman," imbuhnya.
Sementara itu, salah seorang peserta khitan, Zuhdi Adiba Putra mengaku tertarik ikut lantaran ingin segera dikhitan. Ia pun mengaku tidak merasakan rasa sakit saat disunat.
”Saya sudah berani dan memang ingin disunat," imbuh siswa kelas IV SD 1 Bakalan Krapyak itu.
Baca: Khitan Bersama Sukun, Peserta Diberi Bingkisan dan Uang Hajatan
Sementara itu, ayah Zuhdi Adiba Putra bernama Siswanto mengaku mendapatkan informasi khitan bersama dari saudaranya. Setelah mendapatkan informasi khitan, dia langsung mendaftarkan putranya.
”Pendaftaran gratis dan saya berterima kasih kepada PT Sukun Wartono Indonesia yang telah memberikan fasilitas khitan bersama," imbuhnya.
Reporter: Vega Ma'arijil Ula
Editor: Ali Muntoha