Jumat, 21 November 2025


Kepala Bidang Fasilitasi Perdagangan, Promosi dan Perlindungan Konsumen Dinas Perdagangan Kudus, Minan Mochamad mengatakan, saat ini harga beras cenderung naik. Harganya juga terbilang tinggi.

”Harga beras premium saat ini Rp 12.500 sampai Rp 13.500 per kilogram. Ada kenaikan dari yang biasanya Rp 12 ribu per Kilogram," katanya, Kamis (29/12/2022).

Minan melanjutkan, beras tipe medium juga mengalami kenaikan. Harganya saat ini menyentuh Rp 10.500 hingga Rp 11 ribu per kilogram. ”Sebelumnya harganya Rp 10 ribuan," sambungnya.

Baca: Pasar di Kudus Masih Cenderung Sepi Jelang Tahun Baru

Minan mengatakan, kenaikan menjelang Tahun Baru merupakan hal yang wajar. Meski ada kenaikan harga, pihaknya memastikan stok beras di Kabupaten Kudus masih aman.
Minan mengatakan, kenaikan menjelang Tahun Baru merupakan hal yang wajar. Meski ada kenaikan harga, pihaknya memastikan stok beras di Kabupaten Kudus masih aman.”Kami memastikan stoknya ada. Tidak ada kelangkaan karena pasokan masih ada terus. Tugas kami di dinas memastikan stok ada," imbuhnya.Amar Ustadi, Biro Perekonomian Setda Provinsi Jawa Tengah membenarkan adanya kenaikan harga beras. Tetapi untuk pasokan masih aman.https://youtu.be/Uwhd-HAbF5IReporter: Vega Ma'arijil UlaEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler