Pembangunan Jembatan Program TMMD di Gondangmanis Kudus Capai 76 persen
Yuda Auliya Rahman
Kamis, 8 Juli 2021 12:22:54
MURIANEWS, Kudus - Pembangunan jembatan yang dilaksanakan Kodim 0722/Kudus melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung 2021 di Desa Gondangmanis, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus mencapai 76 persen.
Jembatan yang dibangun tersebut akan menjadi penghubung jalan Dukuh Kayu Apu Kulon, dan Kayu Apu Wetan Desa Gondang Manis.
Dandim 0722/Kudus Letkol Kav Indarto mengatakan, pembangunan tersebut berlangsung setiap hari mulai pukul 07.00-14.00 WIB. Lima personel TNI dibantu 20 warga setiap harinya bergotong - royong dalam program TMMD tersebut.
Selain pembangunan jembatan tersebut, betonisasi jalan menuju akses jembatan utama juga dilakukan.
"Sasaran yang sedang dikerjakan saat ini ada juga persiapan pengecoran jalan menuju akses jembatan utama, mulai 15 Juli 2021 kami mulai TMMD tahap II ini, baik fisik ataupun nonfisik, " katanya, Kamis (8/7/2021).
"Sasaran yang sedang dikerjakan saat ini ada juga persiapan pengecoran jalan menuju akses jembatan utama, mulai 15 Juli 2021 kami mulai TMMD tahap II ini, baik fisik ataupun nonfisik, " katanya, Kamis (8/7/2021).Sementara untuk kegiatan nonfisik, saat ini, masih terus berlangsung. Mulai dari penyuluhan radikalisme, bela negara, hingga sosialisasi pencegahan penyebaran Covid-19."Saat berjalan, semua kegiatan mengedepankan protokol kesehatan yang ketat," pungkasnya. Reporter: Yuda Auliya RahmanEditor: Ali Muntoha
[caption id="attachment_226952" align="alignleft" width="880"]

Pembangunan jembatan TMMD sengkuyung di Desa Gondangmanis, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus. (MURIANEWS/Istimewa)[/caption]
MURIANEWS, Kudus - Pembangunan jembatan yang dilaksanakan Kodim 0722/Kudus melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung 2021 di Desa Gondangmanis, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus mencapai 76 persen.
Jembatan yang dibangun tersebut akan menjadi penghubung jalan Dukuh Kayu Apu Kulon, dan Kayu Apu Wetan Desa Gondang Manis.
Dandim 0722/Kudus Letkol Kav Indarto mengatakan, pembangunan tersebut berlangsung setiap hari mulai pukul 07.00-14.00 WIB. Lima personel TNI dibantu 20 warga setiap harinya bergotong - royong dalam program TMMD tersebut.
Selain pembangunan jembatan tersebut, betonisasi jalan menuju akses jembatan utama juga dilakukan.
"Sasaran yang sedang dikerjakan saat ini ada juga persiapan pengecoran jalan menuju akses jembatan utama, mulai 15 Juli 2021 kami mulai TMMD tahap II ini, baik fisik ataupun nonfisik, " katanya, Kamis (8/7/2021).
Sementara untuk kegiatan nonfisik, saat ini, masih terus berlangsung. Mulai dari penyuluhan radikalisme, bela negara, hingga sosialisasi pencegahan penyebaran Covid-19.
"Saat berjalan, semua kegiatan mengedepankan protokol kesehatan yang ketat," pungkasnya.
Reporter: Yuda Auliya Rahman
Editor: Ali Muntoha