Polisi Vaksinasi Santri dan Warga Sekitar Ponpes EL-Fath El-Islami Kudus
Yuda Auliya Rahman
Senin, 6 September 2021 16:15:40
MURIANEWS, Kudus - Polres Kudus kembali menggelar vaksinasi Covid-19 di Kota Kretek. Kali ini vaksinasi tersebut menyasar untuk ratusan santri Pondok Pesantren (Ponpes) EL-Fath El-Islami dan masyarakat sekitar.
Vaksinasi yang digelar di Halaman Ponpes EL-Fath El Islami di Desa Ngembalrejo, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus itu, dilaksanakan selama dua hari yakni Senin- Selasa (6-7/9/2021). Tim Dokkes Polres Kudus juga dilibatkan dalam vaksinasi tersebut.
Kapolres Kudus AKBP Aditya Surya Dharma mengatakan, vaksinasi Covid-19 itu bertujuan agar kekebalan kelompok juga terbentuk di wilayah pondok.
Vaksinasi ini lebih spesifik sasaranya, sehingga antibodi serta
herd immunity di lingkup pesantren bisa terbentuk. Di Kudus sasaranya ke santri dan masyarakat sekitar," katanya.
Sedikitnya, ada 500 dosis pertama vaksin jenis Sinovac yang disiapkan untuk vaksinasi yang menyasar ke lingkungan ponpes tersebut. Sebelum penyuntikan vaksin, santri dan masyarakat setempat pun harus melewati tahap skrinning.
"Hari ini ada 304 sasaran yang sudah divaksin, sisanya akan dilanjutkan besok," ucapnya.
"Hari ini ada 304 sasaran yang sudah divaksin, sisanya akan dilanjutkan besok," ucapnya.Kapolres juga berpesan untuk santri atau masyarakat yang telah mendapatkan vaksin, agar tetap waspada dan tetap mendisiplinkan protokol kesehatan di manapun berada."Jangan lengah, meski kasus Covid-19 di Kudus kini sudah sangat landai. Tetap jalankan protokol kesehatan dengan ketat saat beraktivitas," pungkasnya. Reporter: Yuda Auliya RahmanEditor: Ali Muntoha
[caption id="attachment_238418" align="alignleft" width="880"]

Pelaksanaan vaksinasi santri dan masyarakat sekitar Pondok Pesantren El-Fath El-Islami, Kudus. (MURIANEWS/Istimewa)[/caption]
MURIANEWS, Kudus - Polres Kudus kembali menggelar vaksinasi Covid-19 di Kota Kretek. Kali ini vaksinasi tersebut menyasar untuk ratusan santri Pondok Pesantren (Ponpes) EL-Fath El-Islami dan masyarakat sekitar.
Vaksinasi yang digelar di Halaman Ponpes EL-Fath El Islami di Desa Ngembalrejo, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus itu, dilaksanakan selama dua hari yakni Senin- Selasa (6-7/9/2021). Tim Dokkes Polres Kudus juga dilibatkan dalam vaksinasi tersebut.
Kapolres Kudus AKBP Aditya Surya Dharma mengatakan, vaksinasi Covid-19 itu bertujuan agar kekebalan kelompok juga terbentuk di wilayah pondok.
Vaksinasi ini lebih spesifik sasaranya, sehingga antibodi serta
herd immunity di lingkup pesantren bisa terbentuk. Di Kudus sasaranya ke santri dan masyarakat sekitar," katanya.
Sedikitnya, ada 500 dosis pertama vaksin jenis Sinovac yang disiapkan untuk vaksinasi yang menyasar ke lingkungan ponpes tersebut. Sebelum penyuntikan vaksin, santri dan masyarakat setempat pun harus melewati tahap skrinning.
"Hari ini ada 304 sasaran yang sudah divaksin, sisanya akan dilanjutkan besok," ucapnya.
Kapolres juga berpesan untuk santri atau masyarakat yang telah mendapatkan vaksin, agar tetap waspada dan tetap mendisiplinkan protokol kesehatan di manapun berada.
"Jangan lengah, meski kasus Covid-19 di Kudus kini sudah sangat landai. Tetap jalankan protokol kesehatan dengan ketat saat beraktivitas," pungkasnya.
Reporter: Yuda Auliya Rahman
Editor: Ali Muntoha