Calon Paskibraka di Kudus Mulai Digembleng
Yuda Auliya Rahman
Senin, 18 Juli 2022 13:33:17
MURIANEWS, Kudus – Puluhan anggota calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Kudus mulai digembleng, Senin (18/7/2022). Ada sebanyak 64 calon paskibraka baik putra atau putri yang dipersiapkan untuk upacara Hari Kemerdekaan RI ke-77 di Kudus 17 Agustus mendatang.
Puluhan calon paskibraka tersebut mengikuti latihan di kompleks Balai Jagong, GOR Wergu Wetan Kudus.
Staf Pembangunan Sumber Daya Kepemudaan pada Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Kudus Sumono mengatakan, puluhan calon paskibraka yang persiapkan untuk HUT Kemerdekaan ini telah melalui tahap seleksi ketat.
”Mereka terpilih dari sekitar 300-an peserta dari sekolah tingkat SMA/sederajat yang mengikuti seleksi paskibraka. Yang terpilih ada 64 calon paskibraka dari SMA, MA, dan SMK," katanya, Senin (18/7/2022).
Baca: Jemaah Haji Asal Kudus Meninggal, Segini Nilai Asuransi yang Akan Didapat KeluargaIa menjelaskan, dalam waktu satu bulan ini, latihan terhadap calon paskibraka yang sudah terpilih itu mulai digenjot. Persiapan yang dilakukan, berupa latihan fisik hingga latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB).
Ia menjelaskan, dalam waktu satu bulan ini, latihan terhadap calon paskibraka yang sudah terpilih itu mulai digenjot. Persiapan yang dilakukan, berupa latihan fisik hingga latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB).”Persiapannya mulai hari ini, sampai hari H nanti. Ada lari hingga latihan PBB setiap harinya," ujarnya.Di tahap awal, calon paskibraka tersebut dilatih oleh Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Kudus dan guru olahraga. Setelah itu nantinya, mereka juga diberi pelatihan khusus dari TNI-Polri.”PPI yang mengawali untuk melatih mereka. Baru nanti TNI-Polri juga akan ikut dampingi dan melatih mereka. Ini juga baru proses seleksi ke arah penentuan formasi 17-08-45," pungkasnya. Reporter: Yuda Auliya RahmanEditor: Ali Muntoha
[caption id="attachment_302579" align="alignleft" width="1280"]

Calon Paskibraka Kabupaten Kudus mulai menjalani latihan. (Murianews/Yuda Auliya Rahman)[/caption]
MURIANEWS, Kudus – Puluhan anggota calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Kudus mulai digembleng, Senin (18/7/2022). Ada sebanyak 64 calon paskibraka baik putra atau putri yang dipersiapkan untuk upacara Hari Kemerdekaan RI ke-77 di Kudus 17 Agustus mendatang.
Puluhan calon paskibraka tersebut mengikuti latihan di kompleks Balai Jagong, GOR Wergu Wetan Kudus.
Staf Pembangunan Sumber Daya Kepemudaan pada Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Kudus Sumono mengatakan, puluhan calon paskibraka yang persiapkan untuk HUT Kemerdekaan ini telah melalui tahap seleksi ketat.
”Mereka terpilih dari sekitar 300-an peserta dari sekolah tingkat SMA/sederajat yang mengikuti seleksi paskibraka. Yang terpilih ada 64 calon paskibraka dari SMA, MA, dan SMK," katanya, Senin (18/7/2022).
Baca: Jemaah Haji Asal Kudus Meninggal, Segini Nilai Asuransi yang Akan Didapat Keluarga
Ia menjelaskan, dalam waktu satu bulan ini, latihan terhadap calon paskibraka yang sudah terpilih itu mulai digenjot. Persiapan yang dilakukan, berupa latihan fisik hingga latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB).
”Persiapannya mulai hari ini, sampai hari H nanti. Ada lari hingga latihan PBB setiap harinya," ujarnya.
Di tahap awal, calon paskibraka tersebut dilatih oleh Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Kudus dan guru olahraga. Setelah itu nantinya, mereka juga diberi pelatihan khusus dari TNI-Polri.
”PPI yang mengawali untuk melatih mereka. Baru nanti TNI-Polri juga akan ikut dampingi dan melatih mereka. Ini juga baru proses seleksi ke arah penentuan formasi 17-08-45," pungkasnya.
Reporter: Yuda Auliya Rahman
Editor: Ali Muntoha