Seribuan PKL di Kudus Sumringah Dapat BLT BBM
Yuda Auliya Rahman
Senin, 5 Desember 2022 15:53:45
Masing-masing penerima bantuan, menerima uang tunai sebesar Rp 450 ribu untuk waktu tiga bulan. BLT BBM yang dicairkan ini berasal dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus.
PKL Jalan Mangga, Nining Lusiana mengaku sangat senang telah mendapat bantuan BLT BBM dari pemerintah ini. Terlebih, menurutnya penjualan jajan geplak sejak terjadi pandemi kondisinya terjadi penurunan minat pembeli.
”Saya jual satu macam saja, jajan geplak produksi sendiri, dan dijual mulai 03.40-06.00 WIB. Ini tadi dapat BLT BBM Rp 450 ribu," katanya, Senin (5/11/2022).
Rencananya, BLT yang diterimanya ini, akan digunakan untuk menambah modal berjualan. Ia sendiri mengaku baru sekali menerima bantuan BLT BBM ini. ”
Alhamdulillah bisa buat tambah-tambah modal jualan," ucapnya.
Sementara Kabid PKL Dinas Perdagangan Kabupaten Kudus Imam Prayitno menjelaskan, di Dinas Perdagangan, ada 1.600 penerima BLT BBM ini. Mulai dari PKL hingga pedagang sektor pasar.
Baca: 6.430 Warga Kudus Terima BLT BBM dari Pemkab Sebesar Rp 450 Ribu
Baca: 6.430 Warga Kudus Terima BLT BBM dari Pemkab Sebesar Rp 450 RibuProses pembagian BLT BBM di Dinas Perdagangan, sudah dilakukan sejak Minggu (4/12/2022).”Penerima pedagang di sektor pasar itu ada 334 orang, sisanya ada untuk para PKL yang tersebar di wilayah Kudus, seperti PKL Jalan Mangga, PKL Museum Kretek, PKL Sekolahan, dan masih banyak lagi," ungkapnya.Masing-masing penerima, mendapatkan Rp 450 ribu. Para penerima merupakan PKL yang sudah masuk dalam organisasi yang ada di wilayahnya masing-masing dan data sudah diajukan. ”Jadi itu dirapel, satu bulannya berarti Rp 150 ribu," pungkasnya. Reporter: Yuda Auliya RahmanEditor: Ali Muntoha
Murianews, Kudus – Raut wajah sumringah terpancar dari para pedagang kaki lima (PKL) yang tersebar di berbagai daerah di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Mereka berbondong-bondong datang ke Aula Kantor Dinas Perdangangan Kabupaten Kudus untuk mencairkan BLT BBM, Senin (5/11/2022).
Masing-masing penerima bantuan, menerima uang tunai sebesar Rp 450 ribu untuk waktu tiga bulan. BLT BBM yang dicairkan ini berasal dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus.
PKL Jalan Mangga, Nining Lusiana mengaku sangat senang telah mendapat bantuan BLT BBM dari pemerintah ini. Terlebih, menurutnya penjualan jajan geplak sejak terjadi pandemi kondisinya terjadi penurunan minat pembeli.
”Saya jual satu macam saja, jajan geplak produksi sendiri, dan dijual mulai 03.40-06.00 WIB. Ini tadi dapat BLT BBM Rp 450 ribu," katanya, Senin (5/11/2022).
Rencananya, BLT yang diterimanya ini, akan digunakan untuk menambah modal berjualan. Ia sendiri mengaku baru sekali menerima bantuan BLT BBM ini. ”
Alhamdulillah bisa buat tambah-tambah modal jualan," ucapnya.
Sementara Kabid PKL Dinas Perdagangan Kabupaten Kudus Imam Prayitno menjelaskan, di Dinas Perdagangan, ada 1.600 penerima BLT BBM ini. Mulai dari PKL hingga pedagang sektor pasar.
Baca: 6.430 Warga Kudus Terima BLT BBM dari Pemkab Sebesar Rp 450 Ribu
Proses pembagian BLT BBM di Dinas Perdagangan, sudah dilakukan sejak Minggu (4/12/2022).
”Penerima pedagang di sektor pasar itu ada 334 orang, sisanya ada untuk para PKL yang tersebar di wilayah Kudus, seperti PKL Jalan Mangga, PKL Museum Kretek, PKL Sekolahan, dan masih banyak lagi," ungkapnya.
Masing-masing penerima, mendapatkan Rp 450 ribu. Para penerima merupakan PKL yang sudah masuk dalam organisasi yang ada di wilayahnya masing-masing dan data sudah diajukan. ”Jadi itu dirapel, satu bulannya berarti Rp 150 ribu," pungkasnya.
Reporter: Yuda Auliya Rahman
Editor: Ali Muntoha