Kepala pelaksana harian BPBD Kabupaten Kudus Mundir mengungkapkan, ada dua bangunan rumah dan dua bangunan gudang yang terbakar di Bulan April. Total kerugian materinya adalah sebesar Rp 135 juta.
”Untuk korban meninggal adalah seorang nenek dan cucunya, peristiwa terjadi di Desa Honggsoco pertengahan April lalu,” ucapnya Jumat (19/5/2023).
Untuk mengantisipasi adanya kebakaran, Mundir mengimbau pada masyarakat di Kabupaten Kudus untuk memastikan semua listrik dalam keadaan mati bila tak ada orang di rumah. Hal tersebut bisa mencegah terjadinya arus pendek.
Selain mengecek instalasi listrik, warga juga diharapkan turut mengecek peralatan memasak seperti kompor. Karena dari peristiwa yang sudah-sudah, banyak peristiwa kebakaran yang disebabkan karena lupa mematikan kompor masak.
”Segala sesuatu yang berkaitan dengan menyalakan api sebaiknya perlu diawasi dan jangan ditinggal,” tandasnya.Selain peristiwa kebakaran, BPBD Kudus selama bulan April lalu juga menangani sebanyak 35 kejadian kedaruratan. Seperti evakuasi orang sakit hingga penanganan hewan buas dan pemindahan sarang tawon vespa.
Adapun rinciannya adalah satu kali evakuasi orang sakit, tiga kali evakuasi kecelakaan, dua kali evakuasi jenazah, 19 kali pemindahan sarang tawon, tujuh kali penanganan binatang buas dan tiga kali evakuasi orang gangguan jiwa. Editor: Cholis Anwar
Murianews, Kudus – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kudus mengajak warga kota kretek ini untuk meningkatkan kewaspadaan dini terhadap bencana kebakaran. Mengingat, pada April lalu terdapat empat peristiwa kebakaran yang menyebabkan dua korban meninggal dunia.
Kepala pelaksana harian BPBD Kabupaten Kudus Mundir mengungkapkan, ada dua bangunan rumah dan dua bangunan gudang yang terbakar di Bulan April. Total kerugian materinya adalah sebesar Rp 135 juta.
”Untuk korban meninggal adalah seorang nenek dan cucunya, peristiwa terjadi di Desa Honggsoco pertengahan April lalu,” ucapnya Jumat (19/5/2023).
Baca: Ini Penyebab Kebakaran yang Renggut Nyawa Nenek dan Cucunya di Kudus
Untuk mengantisipasi adanya kebakaran, Mundir mengimbau pada masyarakat di Kabupaten Kudus untuk memastikan semua listrik dalam keadaan mati bila tak ada orang di rumah. Hal tersebut bisa mencegah terjadinya arus pendek.
Selain mengecek instalasi listrik, warga juga diharapkan turut mengecek peralatan memasak seperti kompor. Karena dari peristiwa yang sudah-sudah, banyak peristiwa kebakaran yang disebabkan karena lupa mematikan kompor masak.
”Segala sesuatu yang berkaitan dengan menyalakan api sebaiknya perlu diawasi dan jangan ditinggal,” tandasnya.
Selain peristiwa kebakaran, BPBD Kudus selama bulan April lalu juga menangani sebanyak 35 kejadian kedaruratan. Seperti evakuasi orang sakit hingga penanganan hewan buas dan pemindahan sarang tawon vespa.
Baca: Antisipasi Kebakaran, Kudus Dinilai Butuh Tampungan Air Tengah Kota
Adapun rinciannya adalah satu kali evakuasi orang sakit, tiga kali evakuasi kecelakaan, dua kali evakuasi jenazah, 19 kali pemindahan sarang tawon, tujuh kali penanganan binatang buas dan tiga kali evakuasi orang gangguan jiwa.
Editor: Cholis Anwar