Senin, 17 Februari 2025


Kapolres Jepara AKBP Nugroho Tri Nuryanto dalam kesempatan ini hadir di SMK Negeri 3 Jepara. Sedangkan perwira-perwira Polres Jepara disebar ke beberapa sekolah mulai dari SD sampai SMA yang ada di Jepara. Mereka melaksanakan kegiatan ‘Peduli Kesehatan’ di masing-masing sekolah.

Menurut AKBP Nungroho Tri Nuryanto, kegiatan ini merupakan instruksi dari pimpinan Polri. Kegiatan ini fokus utamannya adalah melakukan sosialisasi untuk membudayakan hidup sehat di kalangan siswa-siswa sekolah. Terutama berkait dengan merebaknya virus corona, hal ini diharapkan bisa menjadi salah satu langkah preventif penularannya.

[caption id="attachment_184360" align="alignnone" width="1024"] Kapolres Jepara AKBP Nugroho Tri Nuryanto berfoto bersama usai mengajari cara mencuci tangan dengan benar di SMK Negeri 3 Jepara sebagai langkah antisipasi Corona. (MURIANEWS/Budi Erje)[/caption]

“Jadi ini semua merupakan bagian dari kepedulian Polri dalam masalah menjaga kesehatan. Kegiatan ini diharapkan bisa menumbuhkan budaya hidup sehat. Terutama saat ini sedang merebak virus corona, ini tentu sangat dibutuhkan sebagai langkah preventif,” ujar AKBP Nugroho Tri Nuryanto, Jumat (13/3/2020).

Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah melakukan peragaan bagaimana cara mencuci tangan yang benar. Kegiatan mencuci tangan merupakan salah satu cara yang paling efektif untuk menghindarkan dari tertularnya virus corona.
Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah melakukan peragaan bagaimana cara mencuci tangan yang benar. Kegiatan mencuci tangan merupakan salah satu cara yang paling efektif untuk menghindarkan dari tertularnya virus corona.Dengan lebih sering melakukan kegiatan mencuci tangan, maka akan menghindarkan kemungkinan tertular virus corona. Meski begitu, kegiatan mencuci tangan itu juga harus dilakukan secara benar dan tepat. Untuk itulah Tim Polres Jepara memberikan sosialisasi mengenai hal ini.“Jadi untuk corona ini ada enam langkah untuk mencuci tangan yang benar. Cara ini merupakan cara-cara yang benar menurut WHO, kaitannya dengan corona. Soal corona kami minta masyarakat tidak panik, semua harus disikapi dengan tenang dan penuh kewaspadaan,” tambah AKBP Nurgoro Tri Nuryanto. Reporter: Budi ErjeEditor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler