Minggu, 23 November 2025


Rosyin, Sekretaris Desa Kemojan, Kecamatan Karimunjawa mengatakan, hujan deras disertai angin kencang dan gelombang tinggi memang sempat membuat kapal-kapal dari luar Jawa lebih memilih menepi."Rata-rata kapal yang menepi ke Karimunjawa untuk berlindung. Mereka ada yang berasal dari Kalimantan dan akan menuju ke Banten," kata Rosyid.

Dia melanjutkan, berlindungnya kapal-kapal dari Kalimantan ini juga hanya sebentar sembari menunggu cuaca kembali normal. Dengan adanya kondisi cuaca ekstrem tersebut, pihaknya juga mengimbau kepada warga untuk selalu waspada, terlebih ketika akan bepergian ke Jepara.
Sementara itu, untuk mengetahui prediksi cuaca, pihaknya juga akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait, supaya dapat diinformasikan mengenai perubahan cuaca. "Kita akan selalu berkomunikasi, berkoordinasi dengan pihak terkait, baik itu BPBD, BMKG dan lainnya. Supaya segala informasi mengenai cuaca bisa diteruskan kepada warga," pungkasnya.Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar

Terpopuler