Rabu, 19 November 2025


Mereka nantinya bertugas di 21 kecamatan di Kabupaten Pati. Setiap kecamatan terdapat 5 anggota PPK.

Setelah ini, mereka diwajibkan melaksanakan tugas pokok dan fungsinya di tingkat kecamatan pada Pemilu 2024.

Baca: Pati Raya Banjir, JMPPK: ESDM dan Penambang Harus Bertanggungjawab!

Dalam sambutnya, Penjabat (Pj) Bupati Pati Henggar Budi Anggoro mengatakan PPK merupakan garda terdepan yang mengemban posisi strategis. Mereka bertugas mulai tahapan awal perencanaan hingga evaluasi penyelenggaraan Pemilu 2024 nanti.

Maka dari itu, mereka harus menjaga profesionalitas dan netralitas dalam menjalankan tugas. Ini diperlukan agar mereka tidak terombang-ambing dengan kepentingan golongan tertentu.

’’PPK dituntut untuk senantiasa profesional, tidak berpihak, memiliki pemahaman yang baik terhadap regulasi yang berlaku, dan dapat menyelesaikan setiap kendala teknis yang terjadi di lapangan,’’ tegasnya.
’’PPK dituntut untuk senantiasa profesional, tidak berpihak, memiliki pemahaman yang baik terhadap regulasi yang berlaku, dan dapat menyelesaikan setiap kendala teknis yang terjadi di lapangan,’’ tegasnya.Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Pati Imbang Setiawan menambahkan, selain dilantik, para anggota PPK ini juga dibekali dengan hal-hal teknis mengenai kepemiluan.Pihaknya juga menekankan komunikasi agar tugas yang diemban berjalan dengan baik.’’Jadi selain hal-hal teknis, penekan-penekanan komitmen pakta integritas kita bahas detail setelah ini. Pascapelantikan kita lakukan pembekalan hal-hal teknis dan sebagainya. supaya kerja mereka maksimal,’’ imbuh dia. Reporter: Umar HanafiEditor: Zulkifli Fahmi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler